Sabtu 20 Nov 2021 18:10 WIB

Xavi Siapkan Kejutan di Laga Debut Tukangi Barcelona

Xavi pun memiliki kesempatan menjawab ekpektasi ini di laga kontra Espanyol.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Xavi Hernandez bakal melakoni debutnya menangani Barcelona kala klub asal Katalan itu menghadapi rival sekotanya, Espanyol, pada jornada ke-14 La Liga Spanyol, Ahad (21/11) dini hari WIB. Pengganti Ronald Koeman itu pun menjanjikan kejutan dalam starting line-up Barca di laga yang dihelat di Stadion Camp Nou tersebut.

Tidak hanya soal gengsi di derbi Katalan, Barcelona membutuhkan kemenangan untuk bisa mengembalikan kepercayaan diri usai gagal memetik kemenangan di empat laga terakhir La Liga. Blaugrana pun masih terpuruk di peringkat kesembilan dan terpaut 11 poin dari pemuncak klasemen, Real Sociedad.

Baca Juga

Kehadiran eks gelandang, kapten, sekaligus legenda Barcelona, Xavi Hernadez, mengembuskan optimisme tersendiri di kubu Blaugrana. Eks pelatih Al Sadd itu digadang-gadang bisa mengembalikan identitas permainan Barcelona usai karut-marut di bawah kendali Koeman.

Xavi pun memiliki kesempatan menjawab ekpektasi ini di laga kontra Espanyol. Kendati begitu, Xavi dihadapkan dengan minimnya opsi pemain di laga tersebut.

Barcelona tengah diterpa badai cedera pemain. Sergio Aguero, Martin Braithwaite, Ousmane Dembele, dan Pedri, dipastikan absen. Karena itu, Xavi mengungkapkan akan menurunkan sejumlah penggawa muda Barcelona di laga itu.

Terlebih, Xavi mengaku terkesan dengan kemampuan para penggawa Blaugrana dan siap memberikan kejutan di starting line-up Barca.

''Impresi saya terhadap para penggawa muda Barcelona cukup positif. Kami akan menurunkan pemain muda. Saya mungkin belum menentukan pemain yang akan tampil sebagai starter, tapi akan ada sejumlah kejutan,'' ujar Xavi seperti dikutip Marca, Sabtu (20/11).

Berdasarkan lansiran Marca, pelatih berusia 41 tahun itu akan melakukan perombakan besar-besaran di lini serang Blaugrana. Saat ini, Memphis Depay diketahui menjadi satu-satunya penyerang yang fit di skuad Barcelona.

Sejumlah penyerang di tim junior Barca, seperti Mika Marmol, Alvaro Sanz, Lucas De Vega, Abde Ezzalzouli, dan Ferran Jutgla dilaporkan telah berlatih bersama tim utama Barca dalam sepekan terakhir.

Sementara di lini tengah, Xavi juga disebut-sebut akan sedikit perubahan. Sergio Busquets dan Frenkie de Jong kemungkinan besar akan tampil sebagai starter. Dengan cederanya Pedri, maka Nico, Gavi, dan Coutinho dikabarkan bakal bersaing untuk mengisi satu tempat di lapangan tengah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement