Senin 16 Jan 2023 06:47 WIB

Mykhailo Mudryk: Saya Bahagia Gabung Chelsea

Mykhailo Mudryk bergabung ke Chelsea setelah ramai dilaporkan akan merapat ke Arsenal

Pemain baru Chelsea Mykhailo Mudryk saat memberikan applaus ke penggemar the Blues di Stamford Bridge
Foto: EPA-EFE/Vince Mignott
Pemain baru Chelsea Mykhailo Mudryk saat memberikan applaus ke penggemar the Blues di Stamford Bridge

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mykhailo Mudryk mengaku bahagia bergabung ke Chelsea setelah ramai dilaporkan akan merapat ke Arsenal. Chelsea resmi merampungkan transfer Mykhailo Mudryk dari Shakhtar Donetsk dengan nilai mencapai 100 juta euro (sekitar Rp 1,63 triliun) pada Ahad (15/1/2023).

Penyerang timnas Ukraina berusia 22 tahun tersebut menandatangani kontrak berdurasi delapan setengah tahun bersama The Blues. "Saya sangat bahagia bisa bergabung dengan Chelsea," kata Mudryk di situs resmi Chelsea setelah menandatangani kontrak.

Baca Juga

"Ini sebuah klub besar, bermain di liga fantastis dan memiliki proyek yang sangat menarik untuk fase karier saya saat ini. Saya sudah tidak sabar untuk bertemu dengan rekan setim baru dan bekerja serta belajar di bawah Graham Potter dan stafnya," kata Mudryk.

Pemilik Chelsea, Todd Boehly mengatakan klubnya senang bisa mendatangkan salah satu talenta terbaik di dunia ke Stamford Bridge. Dia berharap Mudryk bisa pemain kunci bagi klubnya untuk saat ini dan masa depan.

"Kami senang bisa menyambut Mykhailo ke Chelsea. Dia adalah talenta luar biasa yang bisa menjadi tambahan kekuatan saat ini dan masa depan. Dia akan menambah kedalaman skuat di lini serang kami, dia akan mendapatkan sambutan hangat di London," ujar Boehly.

Mudryk bergabung ke akademi Shakhtar Donetsk pada tahun 2016 and melakoni debut di tim senior pada musim 2021/22. Ia mencetak dua gol dan menyumbangkan tujuh assist dalam 11 pertandingan liga Ukraina.

Performanya di Shakhtar membuat dia dipanggil timnas senior Ukraina tahun lalu. Sejak itu Mudryk telah tampil delapan kali untuk negaranya.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apakah internet dan teknologi digital membantu Kamu dalam menjalankan bisnis UMKM?

  • Ya, Sangat Membantu.
  • Ya, Cukup Membantu
  • Tidak
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
كَانَ النَّاسُ اُمَّةً وَّاحِدَةً ۗ فَبَعَثَ اللّٰهُ النَّبِيّٖنَ مُبَشِّرِيْنَ وَمُنْذِرِيْنَ ۖ وَاَنْزَلَ مَعَهُمُ الْكِتٰبَ بِالْحَقِّ لِيَحْكُمَ بَيْنَ النَّاسِ فِيْمَا اخْتَلَفُوْا فِيْهِ ۗ وَمَا اخْتَلَفَ فِيْهِ اِلَّا الَّذِيْنَ اُوْتُوْهُ مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَتْهُمُ الْبَيِّنٰتُ بَغْيًا ۢ بَيْنَهُمْ ۚ فَهَدَى اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لِمَا اخْتَلَفُوْا فِيْهِ مِنَ الْحَقِّ بِاِذْنِهٖ ۗ وَاللّٰهُ يَهْدِيْ مَنْ يَّشَاۤءُ اِلٰى صِرَاطٍ مُّسْتَقِيْمٍ
Manusia itu (dahulunya) satu umat. Lalu Allah mengutus para nabi (untuk) menyampaikan kabar gembira dan peringatan. Dan diturunkan-Nya bersama mereka Kitab yang mengandung kebenaran, untuk memberi keputusan di antara manusia tentang perkara yang mereka perselisihkan. Dan yang berselisih hanyalah orang-orang yang telah diberi (Kitab), setelah bukti-bukti yang nyata sampai kepada mereka, karena kedengkian di antara mereka sendiri. Maka dengan kehendak-Nya, Allah memberi petunjuk kepada mereka yang beriman tentang kebenaran yang mereka perselisihkan. Allah memberi petunjuk kepada siapa yang Dia kehendaki ke jalan yang lurus.

(QS. Al-Baqarah ayat 213)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement