Senin 12 Mar 2012 13:10 WIB

Tiga Putra Beckham Nyanyikan Lagu Kebangsaan Amerika

Rep: Nur Farida/ Red: Karta Raharja Ucu
David Beckham bersama tiga putranya
David Beckham bersama tiga putranya

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Bak kata pepatah kuno, 'Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung', tiga putra mega bintang Los Angeles Galaxy, David Beckham yang menyaksikan pertandingan Beckham, menunjukkan baktinya pada tanah yang dipijak. Ketiganya 'kepergok' ikut menyanyikan lagu kebangsaan Amerika Serikat yang dikumandangkan sebelum laga berlangsung.

Sejauh ini, mantan gelandang Real Madrid itu tidak hanya pandai membawa bola di lapangan, di luar lapangan ayah empat anak ini terbilang sukses mendidik putra-putrinya.

Dari empat anak Beckham, boleh jadi si putri bungsu Harper adalah satu-satunya anak pasangan Beckham dan Victoria yang dilahirkan di Amerika. Namun soal kesetiaan, pasangan yang sejajar dengan bintang Hollywood ini tidak membeda-bedakan.

Brooklyn dan Romeo memang dilahirkan dan dibesarkan di London, sementara putra ketiganya Cruz dilahirkan di ibukota Spanyol, Madrid. Namun saat ketiganya menemani sang ayah menghadapi Real Salt Lake pada pertandingan Sabtu (10/3), tiga putra yang tidak memiliki darah Amerika ini berdiri dari tempat duduknya sebagai bentuk memberikan rasa hormatnya saat lagu kebangsaan AS dikumandangkan.

Ketiga putra Beckham ini berdiri sambil menempatkan tangan kanan di dada masing-masing sambil menunjukkan mimik wajah serius. Brooklyn dan Romeo berhasil menunjukkan kecintaannya pada negara yang sedang ditempatinya sambil ikut menyanyikan dengan lancar lagu ‘The Star-Spangled Banner.’

Si kecil Cruz mencoba meniru gaya dua kakak laki-lakinya. Sayang, ia gagal menyamai aksi serius kedua saudara tuanya tersebut. Cruz justru terlihat tidak fokus, meletakkan tangan kanan didadanya sambil memainkan poni rambutnya dan menyanyikan lagu dengan tidak yakin.

Meski tidak dilahirkan sebagai orang negeri 'Paman Sam', setidaknya keluarga berkewarganegaraan Inggris itu berhasil menunjukkan rasa hormat dan bisa bertoleransi dengan lingkungan yang mereka tempati saat ini.

sumber : dailymail
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement