Rabu 10 Jun 2015 18:49 WIB

Steve McClaren Melatih Newcastle United?

Steve McClaren
Foto: AP/Peter Dejong
Steve McClaren

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON  --  Mantan pelatih kepala timnas Inggris Steve McClaren menjadi favorit untuk ditunjuk sebagai pelatih baru Newcastle United. Setelah the Magpies mengkonfirmasi pelatih sementara John Carver dan asistennya Steve Stone telah meninggalkan klub.

McClaren (54), yang merupakan pelatih klub rival Newcastle, Middlesbrough, dari 2001-2006, sebelum mengambil alih pekerjaan sebagai pelatih timnas, diperkirakan akan dikonfirmasi untuk mengisi peran itu pada Rabu malam, demikian menurut media lokal, Rabu (10/6).

Seandainya McClaren mengisi peran itu, ia menghadapi tugas besar membangun ulang tim yang nyaris terdegradasi dari Liga Primer Inggris pada musim lalu, setelah penampilan yang sangat buruk di paruh musim kedua.

Carver mendapat tugas mengarsiteki tim pada pergantian tahun menyusul kepindahan Alan Pardew ke Crystal Palace, namun tim hanya mampu mencatatkan tiga kemenangan di bawah asuhannya.

Meski menjaga Newcastle tetap berkompetisi di strata tertinggi, hubungan panjang Carver dengan klub berakhir pada Rabu.

"Setelah diskusi-diskusi dengan John, disepakati bersama bahwa demi kepentingan semua pihak agar klub dapat melangkah maju, dan agar pelatih kepala yang baru dapat membangun tim kepelatihannya sendiri, kami akan berpisah," kata direktur pelaksana Lee Charnley dalam pernyataannya.

"Ia merupakan sosok dengan karakter dan martabat hebat dan akan selalu disambut hangat di Newcastle United. Kami mendoakan ia meraih kesuksesan di masa yang akan datang," tambahnya. "Merupakan suatu kehormatan untuk menjadi pelatih kepala di klub sepak bola yang hebat ini," kata Carver.

"Para penggemar dan region ini layak mendapatkan tim yang sukses, dan baik saya maupun para staf pendukung saya bekerja sangat keras dengan tim yang tersedia bagi kami."

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement