Ahad 14 Jun 2015 01:05 WIB

Hat-trick Ronaldo Bawa Portugal Ungguli Armenia

Rep: C89/ Red: Citra Listya Rini
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo

REPUBLIKA.CO.ID, YEREVAN -- Portugal berhasil meraih kemenangan penting menghadapi Armenia di laga kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup I. Dalam pertandingan yang berakhir pada Ahad (14/6) dini hari WIB tersebut, armada Selecao unggul tipis atas tuan rumah dengan skor 3-2.

Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo menjadi bintang di laga ini. Stadion Vazgen Sargsyan anvan Hanrapetakan Marzadasht, Yerevan, menjadi saksi pemain terbaik dunia itu menciptakan hattrick.

Sejak kick off babak pertama dimulai Portugal langsung melancarkan serangan. Namun justru tuan rumah yang unggul terlebih dahulu melalui aksi Marcos Pineiro Pizzelli pada menit ke 14.

Tersentak gol tersebut, anak asuh Ilidio Vale langsung melancarkan tekanan. Tepat 15 menit sebelum turun minum tim tamu mampu menyamakan kedudukan. Kali ini CR 7 menjadi pencetak gol lewat eksekusi penalti. Skor 1-1 ini bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Ronaldo lagi-lagi menjadi momok bagi Armenia. Dua golnya di menit ke 55 dan 58 berhasil merobek gawang tuan rumah yang dikawal Roman Berezovsky.

Pada menit ke 72 Hrayr Mkoyan sempat memperkecil ketinggalan timnya menjadi 2-3. Namun hingga akhir laga skor ini tak berubah.

Dengan hasil ini, Portugal semakin kokoh di puncak klasemen memgantongi 12 poin dari lima laga. Sementara Armenia duduk manis di urutan buncit mengemas satu angka dari jumlah laga yang sama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement