Jumat 08 Jun 2018 21:41 WIB

Persebaya Yakin Rebut Kemenangan di Kandang PSM

Persebaya telah mempersiapkan diri secara maksimal untuk laga kontra skuat Juju Eja.

Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera (kanan).
Foto: Dok Persebaya.id
Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID,  MAKASSAR -- Persebaya Surabaya optimistis mampu merebut kemenangan saat menghadapi tuan rumah PSM Makassar dalam lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging, Makassar, Sabtu (9/6). Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera tak peduli dengan kondisi dan status PSM yang akan tampil di kandang sekaligus sebagai pemuncak klasemen sementara di Liga 1.

"Kami selalu main sama (menghadapi tim mana pun), kami latihan untuk main seperti biasa. Status PSM yang berada di posisi pertama itu semua karena bermain bagus, namun kami selalu fokus untuk tim sendiri dan berupaya meraih kemenangan di Makassar," kata Alfredo, Jumat (8/6).

Alfredo menjelaskan, Persebaya telah mempersiapkan diri secara maksimal untuk pertandingan menghadapi skuat Juku Eja di hadapan pendukung fanatiknya di Makassar. Namun demikian, ia menegaskan baik PSM maupun Persebaya sama-sama menghadapi laga tersebut dengan motivasi tinggi usai meraih hasil positif pada laga sebelumnya. "Setiap pertandingan, kami akan berusaha keras untuk bisa meraih kemenangan. Kami juga sama-sama datang dengan motivasi," ucapnya.

Pemain Persebaya Oktavianus Fernando mengatakan, seluruh pemain yang diboyong ke Makassar juga tengah dalam kondisi siap tempur dan tidak pernah gentar meski menghadapi pemuncak klasemen sementara di kandangnya. "Setiap pertandingan merupakan hal penting dan intinya kami datang ke Makassar untuk bekerja keras dan mengincar kemenangan," ujarnya menegaskan.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement