Sabtu 23 Oct 2021 01:07 WIB

Ansu Fati Hanya Prioritaskan Negosiasi Kontrak dengan Barca

Ansu Fati merupakan harapan baru Barcelona pasca-era Lionel Messi.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pemain muda Barcelona, Ansu Fati.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Pemain muda Barcelona, Ansu Fati.

REPUBLIKA.CO.ID, KATALAN -- Penyerang Barcelona Ansu Fati mengungkapkan negosiasi perpanjangan kontrak dengan Barcelona adalah prioritas utamanya daripada menjalin komunikasi dengan klub lain. Akhirnya sang pemain menandatangani kontrak baru hingga 2027.

Kesepakatan kontrak baru diumumkan oleh Barcelona pada Rabu (20/10) dengan klausul rilis 1 miliar euro. Fati mengeklaim telah memberitahu agennya Jorge Mendes bahwa opsi pertamanya adalah bertahan di Camp Nou.

“Mungkin saya mendapat tawaran, tetapi selalu jelas bagi saya bahwa saya ingin bertahan dan sukses di sini. Saya sangat tenang. Semua orang mengirimkan ketenangan itu kepada saya. Saya merasa sangat dicintai dan itulah yang paling saya hargai,” ujar Fati dilansir dari Marca, Jumat (22/10).

Fati telah pulih dari cedera lututnya dan tak ragu untuk terus bermain. Ia menegaskan telah melupakan cederanya. Perasaannya kini sudah tenang dan bahagia dengan kondisi fisiknya. Fati juga memakai nomor kaos 10 warisan Lionel Messi.

Pemain 18 tahun tersebut mengaku tak tertekan karena memakai nomor tersebut. Ia bahkan beruntung mendapatkan giliran memakai nomor di saat pemain lain mungkin juga menginginkannya. Ia berterima kasih kepada kapten tim yang telah menawarkan nomor tersebut.

“Ini bukan (datang dengan) tekanan, itu adalah motivasi. Tidak ada yang akan menandingi apa yang telah dilakukan Leo Messi. Saya harus menempuh jalan saya sendiri. Saya tidak melihat angkanya, hanya pada apa yang bisa saya sumbangkan,” kata Fati.

Fati merupakan harapan baru Barcelona pasca-era Messi. Ia adalah pemain muda berbakat. Hampir setiap pertandingan ia menampilan performa yang apik. Dengan usianya yang masih di bawah 20 tahun, bukan tak mungkin ia akan bernasib seperti Messi yang menjadi legenda klub dan meraih banyak kesuksesan.

Klasemen Liga Spanyol 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 4 4 0 0 13 10 12
2 Real Madrid Real Madrid 4 2 2 0 7 5 8
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 4 2 2 0 6 4 8
4 Villarreal Villarreal 4 2 2 0 9 2 8
5 Girona Girona 4 2 1 1 7 3 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement