REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan pemain Manchester United yang kini menjadi komentator sepakbola, Roy Keane meminta agar Declan Rice fokus meningkatkan kualitas permainannya bersama West Ham United. Keane tak melihat ada keistimewaan dari sang pemain.
Pendapat Keane itu berbeda dengan penilaian banyak orang dan klub yang tertarik kepada Rice ,salah satunya MU. Setan Merah sempat gagal merekrut Rice musim panas kemarin meskipun siap mengeluarkan uang 100 juta Poundsterling menurut laporan The Sun. Sisa kontraknya yang tinggal satu tahun lagi dengan opsi perpanjangan 12 bulan membuat pemain ini berpotensi memperkuat tim lain musim depan.
Jelang pertandingan putaran kelima Piala FA antara MU melawan West Ham, di ITV, presenter Mark Pougatch menyarankan Rice memberikan isyarat sebelum kemungkinan pindah ke Old Trafford benar-benar terjadi. Saran tersebut langsung ditanggapi oleh Keane dengan mengkritik penampilan kapten The Hammers itu musim ini. Keane tak melihat penampilan hebat dalam diri Rice musim ini.
“Untuk semua pembicaraan tentang dia, banyak PR bagus yang keluar dari West Ham tentang seberapa berharganya dia, saya pikir dia perlu melakukan lebih banyak lagi. Tidak mencetak cukup gol, dia tidak mendapatkan cukup assist,” kata Keane dilansir dari westhamzone, Kamis (2/3/2023).
Itu adalah komentar yang sangat membingungkan dan kontroversial yang dilontarkan Keane. Pendapatnya akan membuat banyak orang berpikir bahwa Keane tak banyak menonton aksi Rice sehingga pendapatnya berbeda dengan kebanyak orang.
Pemain 24 tahun itu diklaim sebagai pesepakbola yang paling konsisten dan terbaik di saat West Ham tampil mengecewakan musim ini. Namun apapun pendapat Keane, potensi Rice pindah ke tim yang lebih menjanjikan trofi dapat terjadi musim panas mendatang. Rice diperkirakan tak akan kesulitan menemukan klub termasuk berlabuh ke MU.