Kamis 23 Mar 2023 09:12 WIB

Kevin De Bruyne Merasa Terhormat Ditunjuk Sebagai Kapten Belgia

Belgia sedang bersiap melakoni kualifikasi Euro 2024 melawan Swedia dan Jerman.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Reaksi Kevin De Bruyne dari Belgia saat meninggalkan lapangan pada akhir pertandingan sepak bola grup F Piala Dunia antara Kroasia dan Belgia di Stadion Ahmad Bin Ali di Al Rayyan, Qatar, Kamis, 1 Desember 2022.
Foto: AP/Ricardo Mazalan
Reaksi Kevin De Bruyne dari Belgia saat meninggalkan lapangan pada akhir pertandingan sepak bola grup F Piala Dunia antara Kroasia dan Belgia di Stadion Ahmad Bin Ali di Al Rayyan, Qatar, Kamis, 1 Desember 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSEL -- Kevin De Bruyne merasa terhormat ditunjuk sebagai kapten Belgia setelah Eden Hazard menyatakan pensiun dari sepakbola internasional. Belgia sedang bersiap melakoni kualifikasi Euro 2024 melawan Swedia dan Jerman bulan ini.

Pelatih Belgia Domenico Tedesco memilih playmaker Manchester City itu sebagai kapten. Tedesco yang menggantikan Roberto Martinez setelah Piala Dunia 2022 Qatar telah memanggil Zeno Debast dan Romeo Lavia yang berusia 19 tahun ke dalam skuad.

Baca Juga

"Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk disebutkan namanya dan mewakili negara dengan cara ini," kata De Bruyne kepada televisi RTL-TVI dilansir dari ndtv, Kamis (23/3/2023).

De Bruyne tak berniat pensiun meskipun usianya sudah 32 tahun. Ia merasa masih bisa memberikan sesuatu dan membantu pemain muda Belgia. Kiper Real Madrid Thibaut Courtois dan penyerang Inter Romelu Lukaku akan menjadi wakil kapten De Bruyne.

De Bruyne menjadi salah satu pemain yang dikritik usai The Red Devils tersingkir di fase grup di Qatar. De Bruyne telah memainkan 97 pertandingan untuk Belgia dengan mencetak 25 gol.

Kegagakan Belgia di Piala Dunia 2022 dipandang sebagai akhir dari era emas timnas Belgia. Para pemain Belgia yang mayoritas berstatus bintang sudah memasuki usia senja. Karena itu dibutuhkan regenerasi untuk melanjutkan tongkat estafet.

Meskipun Belgia dihuni pemain-pemain bintang, namun mereka gagal mempersembahka  gelar. Prestasi terbaiknya adalah peringkat tiga Piala Dunia 2018.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement