Selasa 18 Apr 2023 11:37 WIB

Bomber Haus Golnya Siap Main, Spalletti Kini Dalam Mode Pede Napoli Mampu Libas Milan

Spalletti menyebut ada ledakan antusiasme di skuadny jelang Vs Milan.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Pelatih Napoli Luciano Spalletti. Ia berbicara tentang kans i Partenopei jelang berhadapan melawan AC Milan pada leg kedua perempat final Liga Champions 2022/2023 di Stadion Diego Armando Maradona.
Foto: EPA-EFE/Roberto Bregani
Pelatih Napoli Luciano Spalletti. Ia berbicara tentang kans i Partenopei jelang berhadapan melawan AC Milan pada leg kedua perempat final Liga Champions 2022/2023 di Stadion Diego Armando Maradona.

REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Pelatih Napoli Luciano Spalletti berbicara tentang kans i Partenopei jelang berhadapan melawan AC Milan pada leg kedua perempat final Liga Champions 2022/2023 di Stadion Diego Armando Maradona.

Spalletti juga menyatakan antusiasme tim setelah kembalinya Victor Osimhen untuk duel hidup mati versus i Rossoneri.

Baca Juga

"Dia memberikan ledakan antusiasme yang pantas dikaitkan dengan penggemar kami sekarang dan dia segera menunjukkan bahwa dia ada di dalam permainan," kata Spalletti menegaskan dikutip Football Italia, Selasa (18/4/2023).

Kembalinya penyerang asal Nigeria itu jelas berdampak positif bagi lini depan i Vesuviani. Sebab, Osimhen merupakan mesin gol Napoli untuk kampanye 2022/2023.

Kehilangan Osimhen terbukti membuat Napoli kesulitan merobek gawang lawan. Saat bentrok melawan Milan di dua pertemuan terakhir mereka gagal mencetak gol dengan kekalahan 0-4 dan 0-1 di leg pertama Liga Champions.

Kini Osimhen telah kembali dari cedera dan sudah memainkan laga versus Hellas Verona akhir pekan kemarin.

"Ia membutuhkan 25 menit melawan Verona, sebelum memperkuat tim di Liga Champions. Tim sangat berambisi untuk bisa membalikan keadaan dan melangkah lebih jauh," sambung allenatore berkepala plontos.

Pada leg pertama Napoli menyerah dari tuan rumah Milan lewat gol semata wayang Ismael Bennacer.

Dalam laga di Stadion San Siro Napoli bukan tanpa peluang. Tim selatan Italia bahkan mendominasi jalannya laga. Hanya saja mereka kekurangan sosok finisher.

Di samping kembalinya Osimhen, kekhawatiran Napoli tertuju pada absennya bek andalan Kim Min-jae dan Frank Zambo-Anguissa karena larangan akumilasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement