Selasa 02 May 2023 10:29 WIB

Kondisi Sudah Pulih, Timnas Indonesia U-22 Siap Hadapi Myanmar

Timnas langsung menjalani latihan pemulihan di sehari setelah laga lawan Filipina.

Pesepak bola Timnas Indonesia merayakan kemenangan usai mencetak gol ke gawang Timnas Filipina saat pertandingan perdana Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023). Timnas Indonesia menang atas Timnas Filipina dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.
Foto: Antara/M Agung Rajasa
Pesepak bola Timnas Indonesia merayakan kemenangan usai mencetak gol ke gawang Timnas Filipina saat pertandingan perdana Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023). Timnas Indonesia menang atas Timnas Filipina dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/foc.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-22 menggebuk Filipina dengan skor 3-0 di laga pembuka Grup A SEA Games 2023 cabang olahraga sepak bola di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, pada 29 April lalu. Skuad Indra Sjafri sudah menjalani pemulihan dan siap menghadapi Myanmar di laga kedua grup pada Kamis (4/5/2023).

‘’Kami mendapat porsi latihan pemulihan. Alhamdulillah seusai kemenangan kemarin, saat ini kondisi saya dan teman-teman tidak ada masalah," kata bek Timnas Indonesia U-22, Rio Fahmi, seperti dikutip dari situs resmi PSSI.

Timnas langsung menjalani latihan pemulihan di Hotel Phnom Penh sehari setelah laga lawan Filipina. Latihan berlangsung kurang lebih selama 45 menit dengan diawali penyampaian arahan dari pelatih Indra Sjafri. Lalu, pemain melakukan peregangan (stretcthing) di atas matras.

Garuda Nusantara dibagi dalam dua tim latihan. Tim pertama yakni pemain inti, mendapat latihan pemulihan yang diakhiri dengan sesi berenang. Sementara pemain yang tidak bermain atau bermain dengan menit sedikit, mendapat porsi latihan ringan dan gym.

Pada laga kemarin, Rio tampil penuh selama 90 menit. Pemain asal Persija Jakarta tersebut memberikan dua assist dengan melepaskan umpan silang dari sisi kiri pertahanan Filipina.

Pertandingan kemarin dirasa cuacanya sangat panas dan menyengat. Cuaca kota Phnom Penh saat itu mencapai 38-39 derajat celcius. Namun hal tersebut tidak menghalangi motivasi, semangat dan kerja keras pemain demi meraih kemenangan.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement