Kamis 11 May 2023 17:55 WIB

Lalu M Zohri Padahal Sedang On Fire, Sayang Cedera Kaki Kini Menghantuinya

Zohri sedang giat menyumbang medali di SEA Games ini.

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri.
Foto: ANTARA/Aditya Pradana Putra
Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri.

REPUBLIKA.CO.ID, PHNOM PENH -- Lalu Muhammad Zohri mengalami cedera yang berpotensi mengancam penampilannya di nomor andalan 100 meter putra SEA Games XXXII/2023 Kamboja di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Jumat (12/5/2023).

Zohri bakal melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait masalah kaki yang dialami pada latihan sebelum turun di nomor 200 meter putra, Senin (8/5/2023).

Baca Juga

"Zohri akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Perjuangannya sangat luar biasa karena dia mengalami masalah pada kaki tetapi berhasil menyumbang perunggu di nomor 200 meter dan emas pada estafet 4x100 meter putra," kata dr. Wawan Budisusilo, Sp.KO selaku tim medis dari PB PASI kepada Kantor Berita Antara, Kamis.

Pada penampilannya kemarin, Zohri turun sebagai pelari kedua menerima tongkat estafet dari Wahyu Setiawan di nomor estafet 4x100 meter putra. Meski tidak dalam kondisi 100 persen, dia tetap berusaha untuk berlari secepat mungkin memberikan tongkat kepada Bayu Kertanegara.

Usahanya tak sia-sia ketika Sudirman Hadi berhasil menyentuh garis pertama dengan total catatan waktu 39,11 detik. Zohri dan kawan-kawan mengalahkan Thailand yang finis di posisi kedua dengan 39,13 detik dan Malaysia di urutan ketiga dengan 39,36 detik.

Setelah perlombaan tersebut, Zohri berjalan terpincang-pincang. Dia mengaku merasakan sakit. "Ketika saya menerima tongkat estafet dari Wahyu, di situ terasa sakitnya. Tetapi saya terus berusaha dan melupakan rasa sakit," ujar Zohri.

Kondisi yang sama juga dialami Zohri ketika debut internasional pada nomor 200 meter. Dia meraih perunggu dengan 21,02 detik, meski berlari dalam kondisi cedera.

Zohri berada di belakang sprinter Thailand Soraoat Dapbang yang meraih medali emas usai membukukan 20,52 detik. Perak menjadi milik atlet Vietnam Ngoc Nghia Ngan dengan 20,84 detik.

Dia pun berharap cedera yang dialami segera pulih sehingga targetnyauntuk kembali mempersembahkan medali emas bagi Indonesia pada nomor 100 meter putra dapat terwujud.

Zohri ingin menebus kegagalan tahun lalu pada SEA Games XXXI/2021 Vietnam. Kala itu, dia hanya mampu menempati peringkat keempat dengan 10,59 detik. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement