Senin 15 May 2023 19:22 WIB

Jelang Leg Kedua Semifinal Liga Champions, Petinggi AC Milan Panggil Pioli dan Maldini

Pemanggilan dilakukan jika AC Milan gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Direktur Teknis AC Milan, Paolo Maldini. Petinggi Milan akan memanggil pelatih Stefano Pioli dan Paolo Maldini jika Rossoneri gagal lolos ke Liga Champions musim depan.
Foto: EPA-EFE/RICCARDO ANTIMIANI
Direktur Teknis AC Milan, Paolo Maldini. Petinggi Milan akan memanggil pelatih Stefano Pioli dan Paolo Maldini jika Rossoneri gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Petinggi AC Milan dilaporkan La Gazzetta dello Sport dilansir dari Football Italia, Senin (15/5/2023), akan memanggil pelatih Stefano Pioli dan direktur teknik Paolo Maldini. Itu jika Rossoneri gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Milan finis di empat besar Serie A Liga Italia dan sudah tembus ke semifinal Liga Champions musim ini yang dianggap sebuah pencapaian besar. Namun, jika Milan tersingkir dari Liga Champions musim depan dan harus bermain di Liga Europa, itu akan menjadi cerita berbeda. Saat ini, Milan duduk di posisi kelima klasemen sementara Serie A dengan selisih empat poin dari tim peringkat keempat Lazio dengan sisa tiga pertandingan lagi.

Baca Juga

Kendati demikian, masih ada harapan bagi Milan untuk naik ke empat besar karena Juventus yang saat ini berada di posisi kedua dan unggul delapan poin dari Milan masih bisa mendapatkan pengurangan poin. Jika itu terjadi, Milan akan naik ke empat besar.

Di sisi lain, Milan harus tetap berhati-hati karena AS Roma juga membuntuti di belakangnya. Roma hanya tertinggal dua poin di bawahnya dengan tiga pertandingan tersisa. La Gazzetta melaporkan soal proyek jangka panjang Pioli dan Maldini yang mulai diragukan.

Laporan dari La Gazzetta itu cukup mengganggu tim jelang leg kedua babak semifinal Liga Champions antara Milan melawan Inter Milan, Rabu (17/5/2023) dini hari WIB. Milan harus bekerja keras untuk bisa mengejar ketertinggalan dua gol di leg pertama.

Menuju leg kedua, Milan memang berada di posisi tidak diunggulkan lolos ke final meskipun peluang masih ada. Namun, secara performa, Milan tengah mendapatkan sorotan setelah secara mengejutkan kalah 0-2 dari Spezia di Serie A akhir pekan kemarin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement