REPUBLIKA.CO.ID, PHNOM PENH -- Timnas Indonesia U-22 berhasil menutup babak pertama partai final cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023 dengan keunggulan dua gol atas Thailand U-22, Selasa (16/5/2023) malam WIB. Ramadhan Sananta memborong dua gol Indonesia yang digelar di Stadion Nasional Olympic, Phnom Penh, Kamboja, tersebut.
Pertarungan sengit langsung ditunjukkan kedua tim dalam upaya mengambil alih kendali permainan. Namun, baik Indonesia dan Thailand mampu saling mengimbangi permainan masing-masing. Alhasil, dalam 10 menit awal laga, kedua tim belum berhasil mendapatkan peluang yang benar-benar mengancam gawang.
Gol pertama di laga ini akhirnya menjadi milik Indonesia. Berawal dari lemparan ke dalam, yang dilepaskan oleh Alfreanda Dewangga, Garuda Nusantara mampu unggul. Ramadhan Sananta, yang berada di depan mulut gawang Thailand, sukses menyambar bola hasil lemparan Dewangga dari sisi kanan lapangan.
Bola hasil sundulan Sanata sempat membentur salah satu pemain bertahan Thailand sebelum akhirnya meluncur ke dalam gawang. Garuda Nusantara pun mampu unggul saat laga menginjak menit ke-21.
The War Elephant, julukan Thailand, mencoba memberikan respon cepat atas gol tersebut. Namun, barisan pertahanan Garuda Nusantara, yang dipimpin Rizky Ridho, masih mampu meredam sejumlah serangan Thailand. Sebeluam cooling break, pelatih Thailand, Issara Sritaro, pun sempat melakukan dua pergantian pemain sekaligus.
Kendati telah unggul, Indonesia tidak mengendurkan serangan. Tim besutan Indra Sjafri itu tetap berusaha mendobrak lini belakang Thailand. Witan Sulaeman sempat memiliki peluang dengan melepaskan sepakan dari dalam kotak penalti. Namun, bola hasil sepakan Witan itu masih mampu ditangkap oleh kiper Thailand.
Thailand memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas tepat di depan kotak penalti Indonesia. Namun, kesempatan itu berujung kegagalan setelah bola hasil eksekusi tendangan bebas masih membentur pagat betis, yang dibangun para penggawa Indonesia.
Skuad Garuda Nusantara justru mampu mengandakan keunggulan, tepat pada menit terakhir masa injury time. Sananta mencetak gol kedua di laga ini usai memanfaatkan kesalahan salah satu pemain bertahan Thailand.
Penyerang PSM Makassar tersebut menyambar bola yang terlepas dari kendali pemain Thailand usai tendangan gawang yang dilepaskan Rizky Ridho. Indonesia pun menutup babak pertama dengan keunggulan dua gol.