Rabu 17 May 2023 06:15 WIB

Jokowi Kembali Puji Mental Skuad Timnas Indonesia U-22 yang Raih Emas Sepak Bola SEA Games

Indonesia mengalahkan Thailand 5-2 di final sepak bola SEA Games 2023.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Israr Itah
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 menyanyikan lagu Indonesia Raya usai meraih medali emas SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia berhasil meraih medali emas usai mengalahkan Thailand 5-2
Foto:

Secara khusus Presiden menyebut gol ketiga Indonesia yang dicetak Irfan Jauhari sebagai salah satu momen penting dari kemenangan 5-2 atas Thailand dalam final yang harus dituntaskan lewat babak tambahan waktu 2x15 menit tersebut.

"Gol yang ketiga juga menimbulkan semangat lagi. Kemudian gol yang keempat tadi, Fajar Fathur Rahman, yang terakhir ditutup sama Beckham Putra, rampung," ujar Jokowi.

Dia mengapresiasi keberhasilan meraih emas sepak bola putra SEA Games dengan menyebutnya buah kerja keras bertahun-tahun.

"Sekali lagi selamat kepada seluruh pemain, pelatih, ofisial, semuanya. Ini kerja yang bertahun-tahun berkesinambungan, kemudian masuk training camp, saya kira ini sangat bagus," kata Jokowi sembari mengangkat dua jempol.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement