REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Gol Harry Kane pada menit kedelapan menjadi pembeda saat Tottenham Hotspur menjamu Brentford pada pekan ke-37 Liga Primer Inggris, Sabtu (20/5/2023) malam WIB. Babak pertama laga yang digelar di Stadion Tottenham Hotspur itu pun menjadi milik tuan rumah dengan keunggulan satu gol.
Tim tuan rumah telah mencatatkan keunggulan saat laga menginjak menit kedelapan. Kapten sekaligus penyerang andalan Spurs, Harry Kane, mencatatkan namanya di papan skor. Penyerang timnas Inggris itu memaksimalkan sebuah kesempatan tendangan bebas tepat di depan kotak penalti Brentford.
Setelah menerima sodoran bola dari Dejan Kulusevksi, Kane melepaskan sepakan melengkuh dan mengarahkan bola sisi pojok kanan atas gawang The Bees. Bola pun bersarang mulus tanpa bisa dijangkau penjaga gawang The Bees, David Raya. Ini menjadi gol ke-28 Kane di Liga Primer Inggris musim ini.
Brentford, yang berharap bisa bertahan di 10 besar Liga Primer Inggris musim ini, tidak mau kehilangan potensi raihan poin di markas Tottenham. Tim besutan Thomas Frank itu langsung berupaya membalas dengan langsung menekan pertahanan tim tuan rumah. Namun, kondisi ini mampu dimanfaatkan Spurs.
The Lilywhites justru mampu mendapatkan sejumlah kesempatan untuk bisa menggandakan keunggulan via skema serangan balik cepat. Salah satunya saat Raya mampu menghalau serangan cepat Spurs yang dibangun oleh Son Heung-min dan Kane. Hingga laga memasuki menit ke-40, serangan Tottenham terbukti jauh lebih efektif ketimbang Brenford.
Dari lima tembakan yang dilepaskan para penggawa Spurs, empat tembakan tepat terarah ke gawang Brentford. Di sisi lain, The Bees tidak pernah melepaskan tembakan tepat ke arah gawan, meski telah melepaskan empat tembakan. Akhirnya, gol Kane menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada babak pertama pada laga ini.