Rabu 31 May 2023 23:48 WIB

Antisipasi Hengkangnya Skriniar, Inter Siap Tampung Bek Real Madrid Ini

Sang pemain tak pernah jadi andalan Madrid selama ini.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Bek Real Madrid Nacho (kiri). Nacho tengah diincar Inter Milan.
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Bek Real Madrid Nacho (kiri). Nacho tengah diincar Inter Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan berniat menampung bek Real Madrid, Nacho Fernandez. Kebetulan kontrak Nacho di Madrid hingga Juni 2023.

Tersisa sebulan lagi, tampaknya kedua kubu enggan melanjutkan kerja sama. Jika tak ada perubahan, pesepak bola 33 tahun itu bakal berstatus agen bebas.

Baca Juga

Inter siap memanfaatkan momentum tersebut. Nerazzurri butuh palang pintu anyar. Mereka mengantisipasi hengkangnya Milan Skriniar.

"Inter mulai mengincar Nacho, calon agen bebas untuk menggantikan Skriniar yang akan bergabung dengan Paris Saint Germain pada akhir musim ini," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Rabu (31/5/2023).

Nacho salah satu pemain senior di Madrid. Loyalitasnya tak perlu diragukan lagi. Ia jebolan akademi klub tersebut. 

Sejatinya yang bersangkutan tidak pernah menjadi palang pintu utama El Real. Keadaan demikian tidak mengurangi kesetiaannya. Terbukti, sudah 13 musim ia berada di skuad utama si Putih.

Selama periode tersebut, Nacho mentas di 318 laga. Hitungannya dari berbagai ajang. Ia menyumbang 16 gol.

Sang bek telah meraih segalanya dalam balutan kostum si Putih. Beberapa di antaranya tiga trofi La Liga Spanyol dan lima mahkota Liga Champions. Masih ditambah tiga gelar Piala Super Eropa, serta lima trofi Piala Dunia antar klub.

Artinya, ia sudah teruji di level tertinggi. Ini yang dibutuhkan Inter Milan. Seorang palang pintu dengan mental juara. 

Real Madrid akan menjalani partai terakhir di musim ini melawan Athletic Bilbao. Duel di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, menjelang Senin (5/6/2023) dini hari WIB berpotensi menjadi momen perpisahan Nacho dengan penggemar.

 

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
2 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
3 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
4 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement