Kamis 24 Aug 2023 16:01 WIB

Indonesia Vs Thailand di Semifinal AFF U-23 2023, Warganet: Jangan Terprovokasi

Indonesia U-23 diharapkan tak patah semangat dan mampu memberikan penampilan terbaik.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang timnas Indonesia U-23 Ramadhan Sananta merayakan gol ke gawang Timor Leste U-23 pada Piala AFF U-23 2023.
Foto: Dok PSSI
Penyerang timnas Indonesia U-23 Ramadhan Sananta merayakan gol ke gawang Timor Leste U-23 pada Piala AFF U-23 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-23 memastikan satu tempat di babak semifinal Piala AFF U-23 2023 sebagai runner-up terbaik penyisihan grup. Garuda Muda, julukan Indonesia U-23, akan berduel dengan juara Grup A, Thailand u-23, dalam laga yang bakal digelar di Stadion Rayong Province, Rayong, Thailand, Kamis (24/8/2023) malam WIB.

Selain performa impresif saat mengakhiri Grup A dengan raihan kemenangan di tiga laga penyisihan, status sebagai tuan rumah juga membuat Thailand U-23 sedikit diunggulkan di laga ini. Apalagi, tim besutan Issara Sritaro itu juga diperkuat sejumlah pemain yang merumput di Liga Thailand.

Baca Juga

Kendati begitu, Indonesia U-23 diharapkan tidak patah semangat dan mampu memberikan penampilan terbaik di laga kontra Thailand U-23 tersebut. Dukungan terhadap tim besutan Shin Tae-yong itu pun mengalir deras di media sosial, tepatnya lewat kolom komentar dalam salah satu unggahan akun resmi timnas Indonesia di Instagram.

Dalam unggahan tersebut, akun timnas Indonesia menampilkan foto lengkap dengan jadwal pertandingan kontra Thailand. Hingga Kamis (24/8/2023) siang WIB atau tiga jam setelah ditampilkan, unggahan tersebut sudah mendapatkan tanda like dari 24 ribu pengguna Instagram.

Selain itu, sudah ada 294 komentar dalam unggahan tersebut. Komentar itu sebagian besar berisi dukungan terhadap Ramadhan Sananta dan kawan-kawan.

Sejumlah akun bahkan mengeluarkan prediksi skor dalam laga tersebut, mulai dari 2-1 untuk kemenangan Indonesia U-23 hingga harapan soal keberhasilan Indonesia U-23 mencukur Thailand, 3-0.

Selain itu, ada pula komentar yang mengingatkan kembali kesuksesan Indonesia merengkuh medali emas cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023 Kamboja. Terlebih, lawan yang akan dihadapi adalah lawan yang sama saat merebut medali emas SEA Games 2023 Kamboja, Thailand.

Meski tim yang diturunkan berbeda dalam hal level usia, Indonesia diharapkan bisa tampil lebih tenang dalam menghadapi Thailand di laga semifinal Piala AFF U-23 2023 tersebut. ''Main jangan grasa-grusu kalau bisa nekat kayak final SEA Games kemarin,'' tulis salah satu akun dalam kolom komentar tersebut.

Harapan agar para penggawa timnas Indonesia U-23 untuk tidak terprovokasi dengan para pemain Thailand juga muncul dalam komentar-komentar tersebut. Laga ini memang bisa dibilang menjadi pertemuan pertama antara kedua negara pasca-partai final cabang sepak bola putra SEA Games 2023 Kamboja, Mei 2023.

Partai yang digelar di Stadion Olympic, Phom Penh, Kamboja itu memang memiliki cerita tersendiri. Kericuhan mewarnai laga tersebut. Selain baku pukul antara pemain, official kedua tim juga terlibat adu kontak fisik.

Sejumlah sanksi pun dijatuhkan oleh Federasi Sepak Bola Thailand terhadap pemain dan offisial tim akibat insiden tersebut. Hingga kini, laga tersebut dikenal dengan sebutan Battle of Phnom Penh dan dinilai menjadi salah satu episode terburuk dalam rivalitas antara Indonesia dan Thailand di kancah sepak bola.

Timnas Indonesia U-23 pun diharapkan bisa tampil tenang dalam menerima potensi provokasi para pemain Thailand U-23. Terlebih, laga ini digelar di Thailand.

''Semoga main kompak dan ada kerja sama tim, jangan ada yang egois. Nomor satu wajib diingat jangan terprovokasi tim lawan boys. Anggap santai aja kalau Thailand mulai berulah. Tetap semangat anak muda,'' tulis salah satu pengguna Instagram dalam kolom komentar dukungan terhadap timnas Indonesia U-23 tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement