Ahad 03 Sep 2023 22:24 WIB

Son Heung-min Nilai Spurs Masih Perlu Tingkatkan Performa

Son mencetak hattrick pada laga kemenangan 5-2 Spurs atas Burnley.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Andri Saubani
Son Heung-min.
Foto: AP Photo/Jon Super
Son Heung-min.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kapten Tottenham Hotspur Son Heung-min mengatakan masih banyak yang perlu ditingkatkan timnya usai kemenangan 5-2 atas Burnley pada pekan keempat Liga Inggris, di Stadion Turf Moor, Sabtu (2/9/2023) malam WIB. The Lilywhite tampil mengesankan dengan Son mencetak hattrick.

Pemain internasional Korea Selatan itu menilai itu adalah kinerja yang bagus. Namun masih banyak ruang yang mesti ditingkatkan. Menurut Son semua pemain terlibat dalam kemenangan tersebut dan dirinya pun senang dapat mencetak hattrick.

Baca Juga

"Saya pikir semua orang menikmati ketika Anda memiliki ruang. Kami ingin menguasai bola, semua orang harus bergerak ke arah yang benar. Tampaknya kami memiliki banyak ruang, tetapi saya pikir kami menciptakan ruang. Semua orang bergerak," ujarnya dilansir dari Tribal Football, Ahad (3/9/2023).

Son mengatakan ada banyak tekanan kepada setiap pemain karena di Liga Inggris semua akan mendapatkan tekanan itu. Suasana tersebut terkadang bisa mengganggu performa pemain di lapangan jika tidak bisa mengatasi tekanan tersebut.

Ia lalu bicara tentang hattrick-nya pada laga tersebut. Ia mengaku itu merupakan momen yang sangat spesial karena tidak mudah mencetak tiga gol di Liga Inggris. Membutuhkan kerja keras dan kerjasama tim agar bisa menciptakan itu.

"Saya senang memiliki pemain luar biasa di sekitar saya, berterima kasih kepada semua pemain yang memberi saya assist dan bahagia untuk mendapatkan tiga poin," katanya.

Tottenham tampak tidak berpengaruh dengan kepergian Harry Kane ke Bayern Muenchen. Penampilan mereka tetap cukup bagus dan tim bisa menciptakan gol dari pemain mana saja. Tottenham bertengger di urutan kedua klasemen sementara dengan nilai 10 poin hasil dari tiga kemenangan dan satu imbang. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement