Rabu 13 Sep 2023 00:07 WIB

Ronaldo Tidak Pernah Menyesal Gabung Liga Saudi

Cristiano Ronaldo bergabung dengan Al-Nassr pada akhir tahun 2022 lalu.

Al Nassr
Foto: AP Photo/Samah Zidan
Al Nassr

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cristiano Ronaldo telah memperkuat klub Liga Saudi, Al Nassr, selama delapan bulan sejak kepindahannya dari Manchester United pada akhir tahun lalu. 

CR7 mengatakan bahwa dia merasa terhormat menjadi bagian dari sesuatu yang menantang persepsi tentang Kerajaan Saudi, termasuk liga sepak bolanya. Jikapun ada kritikan, Ronaldo menilai hal tersebut adalah sesuatu yang biasa.

“Mengkritik sesuatu itu wajar. Dan, liga mana yang tidak dikritik?” kata Ronaldo, seperti dikutip dari Arab News, Senin (11/09/2023). ‘’Masalah dan kontroversi di mana pun adalah hal yang lumrah, termasuk di Arab Saudi, Portugal, dan situasi saat ini di Spanyol.”

Penyerang superstar ini bergabung dengan Al-Nassr pada akhir tahun lalu. Ronaldo melakukan debut untuk klub tersebut pada bulan Januari 2023.

“Semua orang mengira saya sangat tergila-gila dengan langkah ini. Tapi bagaimanapun juga, ini tidak terlalu gila lagi. Sekarang, bermain di Liga Saudi adalah hal yang normal. Sebagai pemain di Al-Nassr, saya telah bermain di sana selama delapan bulan dan saya merasakan peningkatannya,’’ katanya.

Ronaldo mengatakan sebelumnya dia memperkirakan Liga Saudi bisa menjadi salah satu dari lima besar dunia dalam waktu lima tahun. Dia ingin semua orang untuk melihat potensi Liga Pro Saudi yang menurutnya penuh dengan pemain yang ingin mengubah sepak bola di Kerajaan Saudi.

“Saya ingin Liga Saudi terus berkembang di tahun-tahun mendatang menjadi liga top yang luar biasa,” ujar Ronaldo.

“Bagi saya, merupakan suatu kehormatan untuk mengubah cara orang memandang negara dan budayanya,’’ katanya. ‘’Tidak hanya itu, level sepak bola saat ini juga sangat bagus dan itu membuat saya sangat bangga.’’

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement