Kamis 05 Oct 2023 06:06 WIB

Seusai Menang dan Kalah di Laga Uji Coba Vs Tim Jerman, Timnas U-17 Digenjot Latihan Fisik

Skuad timnas U-17 perlu banyak peningkatan sebelum tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Timnas Indonesia U-17 berlatih di Jerman.
Foto: Dok PSSI
Timnas Indonesia U-17 berlatih di Jerman.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penggawa timnas Indonesia U-17 kembali menggencarkan latihan fisik selama pemusatan latihan di Jerman. Sesi latihan tersebut digelar di Sportwerk, Ochtrup.

Pelatih fisik tim U-17 Gilang Ramadhan mengatakan, latihan fisik yang dijalani oleh para pemain meliputi latihan upper body dan diimbangi dengan latihan cardio.

Baca Juga

"Hari ini tim latihan tes fisik, mereka juga belajar untuk melakukan lari secara benar, lalu latihan upper body agar strength-nya lebih kuat serta meningkatkan massa otot para pemain," kata Gilang dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (5/10/2023).

Skuad Garuda Asia sudah berada di Jerman selama kurang lebih 17 hari, pemusatan latihan akan berakhir pada 23 Oktober 2023. Dua laga uji coba melawan klub lokal Jerman juga telah dilakoni. Satu kekalahan 0-1 melawan TSV Meerbusch U-17 dan satu kemenangan 1-0 saat jumpa SC Paderborn Youth.

"Usai dua laga, fisik dan daya tahan tubuh mereka membaik, namun masih dan harus bisa lebih ditingkatkan lagi," ujar Gilang.

Salah satu pemain tim U-17 Maori Ananda Yves mengaku mengambil banyak pelajaran dari dua laga uji coba tersebut. Sebab itu, banyak yang perlu skuad Garuda Muda tingkatkan kembali sebelum kompetisi yang sesungguhnya. Ia pun menyebut fasilitas tempat latihannya lengkap, bagus, instrukturnya pun bersahabat.

"Ini sangat membantu saya dan teman-teman dalam menjalani latihan fisik. Kita banyak belajar dari dua laga kemarin ya, saya sadar kita harus lebih meningkatkan latihan lagi, terutama di fisik, seperti kata pelatih," kata pemain tengah timnas U-17 itu.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement