Jumat 03 Nov 2023 01:34 WIB

Fakta Menarik Jelang Perhelatan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

Indonesia menjadi satu-satunya tim debutan di Piala Dunia U-17 2023.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Warga berfoto dengan latar belakang ornamen Piala Dunia U-17 di Taman Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (2/11/2023). Ornamen tersebut dipasang dalam rangka memeriahkan perhelatan pertandingan sepak bola Piala Dunia U-17 (FIFA World Cup U-17) yang digelar di Indonesia pada 10 November hingga 2 September 2023.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Warga berfoto dengan latar belakang ornamen Piala Dunia U-17 di Taman Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (2/11/2023). Ornamen tersebut dipasang dalam rangka memeriahkan perhelatan pertandingan sepak bola Piala Dunia U-17 (FIFA World Cup U-17) yang digelar di Indonesia pada 10 November hingga 2 September 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia tengah bersiap untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Empat stadion di empat kota berbeda akan menjadi arena gelaran edisi ke-19 gelaran Piala Dunia U-17 itu, yang bakal dihelat pada pada 10 November hingga 2 Desember.

Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) menunjuk Indonesia sebagai pengganti Peru untuk menjadi negara penyelenggara Piala Dunia U-17 2023, akhir Juni 2023 lalu. Peru memutuskan mengundurkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 lantaran kesulitan, terutama soal kesiapan infrastruktur.

Baca Juga

Indonesia, yang sebelumnya dicoret sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, akhirnya ditunjuk menggantikan Peru. Sejak pengumuman resmi FIFA tersebut, Indonesia pun terus bersolek, termasuk dengan mempersiapkan stadion. Empat stadion, yang terletak di Jakarta, Bandung, Surakarta, dan Surabaya, terpilih sebagai venue Piala Dunia U-17 2023.

Seremoni pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, kemudian diikuti dengan laga pembuka, Indonesia U-17 kontra Ekuador U-17, Jumat (10/11/2023) malam WIB. Partai final rencananya akan dihelat di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (2/12/2023) malam WIB.

Berikut Data dan Fakta Angka Piala Dunia U-17 2023 dikutip dari berbagai sumber:

1   -- Indonesia menjadi negara pertama di kawasan Asia Tenggara yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17

3   -- Piala Dunia U-17 2023 menjadi turnamen ketiga di bawah naungan FIFA yang digelar di kawasan Asia Tenggara

4   -- Piala Dunia U-17 2023 menandai kembali digelarnya Piala Dunia U-17 setelah FIFA membatalkan gelaran Piala Dunia U-17 2021 lantaran pandemi Covid-19

24  -- Piala Dunia U-17 2023 akan diikuti 24 tim dari enam konfederasi. 24 tim tersebut akan dibagi dalam enam grup di fase penyisihan. Dua tim teratas di fase penyisihan grup berhak langsung lolos ke babak 16 besar. Selain itu, empat tim dalam daftar peringkat ketiga terbaik juga berhak tampil di babak 16 besar.

52  -- Total 52 pertandingan, diawali dari laga pembuka hingga partai final, akan digelar selama kurang lebih satu bulan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.

1   -- Ini menjadi kesempatan pertama Indonesia berkiprah di gelaran Piala Dunia U-17. Indonesia pun menjadi satu-satunya tim debutan di Piala Dunia U-17 2023.

4  --  Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di empat stadion berbeda di empat kota, yaitu Stadion Jakarta Internasional, Jakarta, Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Surakarta), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

3  -- Piala Dunia U-17 2023 menjadi turnamen kelas usia ketiga di bawah naungan FIFA yang akan menerapkan teknologi Video Assistant Referee (VAR) dan Goal Line Technology.

72  -- Piala Dunia U-17 2023 akan melibatkan 72 ofisial pertandingan, terdiri dari 18 trio wasit dan asisten wasit dengan total 54 orang dan 18 petugas VAR.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement