Kamis 09 Nov 2023 19:06 WIB

Legenda MU Kecewa dengan Pilihan Bek Ten Hag Lawan Copenhagen

MU tak memainkan Varane yang sedang bugar.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Marcus Rashford dari Manchester United (kedua kanan) menerima kartu merah oleh wasit Donatas Rumsas saat pertandingan sepak bola Grup A Liga Champions antara FC Copenhagen dan Manchester United di Kopenhagen, Denmark,  Kamis (9/11/2023) dini hari WIB.
Foto: Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via AP
Marcus Rashford dari Manchester United (kedua kanan) menerima kartu merah oleh wasit Donatas Rumsas saat pertandingan sepak bola Grup A Liga Champions antara FC Copenhagen dan Manchester United di Kopenhagen, Denmark, Kamis (9/11/2023) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Legenda Manchester United (MU) Paul Scholes mengaku terkejut dengan keputusan Erik ten Hag dalam susunan pemain melawan FC Copenhagen. Scholes menilai strategi tersebut yang membuat MU pulang dengan kepala tertunduk.

MU menyerah dengan skor 3-4 atas tuan rumah Copenhagen pada matchday keempat Grup A Liga Champions 2023/2024 di Stadion Parken, Denmark, Kamis (9/11/2023).

Baca Juga

Scholes terkejut dengan keputusan Ten Hag yang memainkan duet bek tengah Jonny Evans dengan Harry Maguire. Pun tidak menurunkan Raphael Varane sejak menit awal pertandingan.

"Saya sebenarnya berpikir Ten Hag memainkan Maguire dan Evans lantaran keduanya merupakan bek tengah yang baik dalam memegang bola. Tetapi, hal itu menimbulkan sedikit kekhawatiran," kata Ten Hag menjelaskan dilansir TNT Sports.

Maguire serta Evans memang kerap menjadi pilihan utama Ten Hag dalam beberapa pertandingan terakhir Setan Merah.

Padahal, Maguire kerap santer dikabarkan meninggalkan Stadion Old Trafford lantaran ban kapten yang dicopot pun penampilan yang selalu membuat kesalahan lini belakang.

"Bagaimana Ten Hag bisa memilih empat bek yang stabil? Kami melihat Varane bermain melawan Galatasaray dan dia berada di mana-mana," sambung Scholes.

Varane didatangkan MU pada musim panas 2021 dari Real Madrid dengan kesepakatan nilai 41 juta pounds. Sejak saat itu, ia sering menjadi salah satu nama pertama di daftar susunan pemain.

Scholes melanjutkan apabila hilangnya kecepatan Varane sebagai salah satu alasan pemain 30 tahun diabaikan dalam pilihan utama Ten Hag.

"Saya pikir mereka harus memainkan sepak bola dengan skema serangan balik cepat dan Varane harus kembali ke dalam bentuk terbaiknya," kata pria asal Inggris.

Pria berusia 48 tahun menyebut baik Varane dan Casemiro keduanya telah memenangkan beberapa trofi bergengsi, yakni Liga Champions sebanyak lima kali.

Kekalahan ini tentu membuat kans Manchester United lolos ke fase gugur semakin kecil. Namun, masih ada harapan bagi Bruno Fernandes dan kawan-kawan lolos ke fase gugur nanti dengan syarat mengantongi dua kemenangan melawan Galatasaray serta Bayern Muenchen.

MU sementara berada di peringkat empat klasemen dengan perolehan nilai tiga dari tiga kekalahan dan sekali menang. Sedangkan, Munchen duduk nyaman di kursi pertama mengoleksi nilai 12.

Untuk posisi ketiga dan kedua diisi Galatasaray serta Copenhagen. Kedua tim hanya terpaut satu angka di atas MU yang sama-sama mengumpulkan nilai empat poin.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement