Rabu 27 Dec 2023 21:23 WIB

Shin Tae-Yong Latih Kekuatan Timnas dengan Intens, Tujuannya Runtuhkan Pertahanan Lawan

Para pemain akan menjalani TC di Turki hingga tanggal 6 Januari 2024. 

Marselino Ferdinan (melompat) berlatih bersama timnas Indonesia di pemusatan latihan di Antarlya, Turki.
Foto: dok pssi
Marselino Ferdinan (melompat) berlatih bersama timnas Indonesia di pemusatan latihan di Antarlya, Turki.

REPUBLIKA.CO.ID, ANTALYA -- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong optimistis menatap Piala Asia 2023 yang akan berlangsung mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024. Indonesia berada di Grup D bersama dengan Vietnam, Irak dan Jepang. Ketiganya merupakan lawan tangguh bagi Asnawi Mangkualam, dkk. Namun sang juru taktik mengaku tidak gentar menghadapinya.

"Menghadapi Piala Asia nanti, Saya tetap berani dan optimis, karena saya melihat para pemain sangat bekerja keras, dengan itu pasti akan bisa mewujudkan target yang kita inginkan," kata Shin dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (27/12/2023).

Baca Juga

Pelatih asal Korea Selatan itu juga mengatakan saat ini kondisi para pemainnya sangat baik. Hanya saja, kata dia, para pemain mungkin merasa lelah dan pegal, karena sebelum berangkat ke Qatar sang juru taktik telah membuat jadwal atau program latihan selama di Turki dengan intensitas tinggi.

"Latihan hari ini fokus bagaimana kita meruntuhkan lini pertahanan lawan dengan cara passing pendek, dan di ruang kecil itu bagaimana kita bisa passing dan orang ketiga yang bergerak," kata dia.

Shin juga mengungkapkan mengenai tanggal kedatangan dan bergabungnya beberapa pemain. Seperti Jordi Amat, Rafael Struick, Ivar Jenner, Sandy Walsh, Elkan Baggott dan Justin Hubner. Jordi dilaporkan sudah izin kepadanya untuk terapi di Spanyol dan akan segera bergabung. Ia disebut mengalami cedera bahu selama liga dan pergi ke Spanyol untuk terapi.

"Kemudian untuk Rafael, Ivar dan Sandy, tanggal 28 Desember 2023 akan bergabung, sementara untuk sisanya seperti Elkan Baggott dan Justin Hubner bergabung di tanggal 1 dan 2 Januari 2024, sesuai aturan FIFA," ujarnya.

Para pemain akan menjalani TC di Turki hingga tanggal 6 Januari 2024. Selain latihan, mereka juga dijadwalkan menjalani rangkaian uji coba, pada 2 dan 5 Januari 2024 melawan Libya di Antalya, kemudian di tanggal 9 Januari melawan Iran di Qatar. Selanjutnya, hanya 26 pemain kemudian akan dibawa ke Qatar untuk melakoni Piala Asia 2024.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement