Rabu 03 Jan 2024 19:03 WIB

Justin Hubner Blunder Saat Debut dengan Timnas, Ini Penjelasan Shin Tae-yong

Kesalahan Hubner berujung gol kedua Libya ke gawang Indonesia.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Justin Hubner
Foto: dok PSSI
Justin Hubner

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain naturalisasi Justin Hubner mencatatkan debut bersama timnas Indonesia dalam laga uji coba melawan Libya menjelang Piala Asia 2023, Selasa (2/1/2023). Pertandingan tersebut berakhir dengan kekalahan 0-4 untuk Indonesia. Gol-gol Libya diciptakan oleh Ahmed Ekrawa (25'), Omar Al Khoja (58'), Nour Al Din Al Qulaib (89'), dan Alaa Al Qajdar (90+2').

Salah satu gol Libya, yang diciptakan Nour, terjadi akibat blunder yang dilakukan Hubner. Ini menjadi catatan pahit bagi pemain Wolverhampton Wanderers itu dalam kesempatan pertamanya membela Merah Putih. Namun pelatih Shin Tae-yong menegaskan tidak ada hal yang perlu dikhawatirkan dari pertandingan tersebut. Termasuk blunder Hubner.

Baca Juga

"Justin sudah mengikuti latihan di tim (Wolves) dan dia pun bicara bisa main 45 menit. Secara skor tidak usah dianggap penting pertandingan ini," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers virtual, Rabu (3/1/2023).

Menurutnya, wajar terjadi ketika pemain baru bergabung membuat kesalahan. Terpenting baginya, Justin menunjukkan potensi yang bisa bermanfaat buat timnas Indonesia.

"Meski Justin melakukan kesalahan, tapi kemauannya sangat baik," kata dia.

Dalam laga ini, Shin memberikan kesempatan bermain kepada para pemainnya. Ia melakukan pergantian total pada babak kedua, dengan hanya menyisakan kiper yang tidak diganti. Hubner bermain 45 menit pada babak kedua pada laga ini.

"Kami memainkan Justin, seperti pemain lain untuk mengecek pemain kondisinya seperti apa. Justin main 45 menit untuk dicoba dia bisa bermain dengan pemain Indonesia yang baru," ujar Shin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement