Selasa 23 Jan 2024 23:56 WIB

Erick Thohir Temui Dua Petinggi AFF Bahas Persiapan Piala AFF

Erick dilaporkan juga membahas peningkatan kompetensi wasit di level Asia Tenggara.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ketua Umum PSSI Erick Thohir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir menemui dua petinggi AFF, yakni Presiden Jenderal Khiev Sameth dan Sekretaris Jenderal Winston Lee. Pertemuan ini untuk membahas persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala AFF U-16 dan U-19 yang akan berlangsung pada pertengahan 2024.

Selain membahas mengenai persiapan Indonesia untuk dua ajang kelompok umur tersebut, Erick dilaporkan juga membahas peningkatan kompetensi wasit di level Asia Tenggara.

“Bertemu dengan Presiden AFF Gen Khiev Sameth dan Sekretaris Umum AFF Winston Lee untuk berkoordinasi mengenai persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala AFF U-16 dan U-19 pada pertengahan 2024. Selain itu, juga mendiskusikan persiapan peningkatan kompetensi wasit di Asia Tenggara agar pertandingan makin baik,” demikian pernyataan Erick seperti dikutip dari akun Instagram resminya, Selasa (23/1/2024) malam.

Erick, yang juga merupakan Menteri BUMN saat ini, sedang berada di Qatar. Ia mendampingi para pemain tim nasional Indonesia yang akan memainkan pertandingan terakhir fase grup Piala Asia 2023 melawan Jepang pada Rabu (24/1/2024).

Ia sudah menemui para pemain timnas sambil melakukan sarapan pada Selasa pagi. Ia mengingatkan para pemain memiliki tanggung jawab untuk mengukir sejarah baru, yakni lolos ke 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement