Kamis 25 Jan 2024 20:05 WIB

Ginting Bersiap Lakoni Perempat Final Besok

Ginting merupakan unggulan ketiga.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis tunggal Malaysia Leong Jun Hao dalam pertandingan babak 16 Besar turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1/2024). Anthony Ginting berhasil mengalahkan Leong Jun Hao dengan skor akhir 21-15, 21-17
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis tunggal Malaysia Leong Jun Hao dalam pertandingan babak 16 Besar turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (25/1/2024). Anthony Ginting berhasil mengalahkan Leong Jun Hao dengan skor akhir 21-15, 21-17

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengatakan akan mempersiapkan diri dengan matang jelang pertandingan melawan Loh Kean Yew (Singapura) di babak perempat final Indonesia Masters 2024, yang akan digelar pada Jumat (26/1/2024).

“Soal strategi, tentu rahasia, ya. Nanti akan ada diskusi dengan pelatih untuk match besok. Mau melawan siapa saja, persiapannya akan beda, jadi nanti akan ada diskusi lagi sama pelatih,” kata Ginting dalam jumpa pers di Istora Senayan Jakarta, Kamis (25/1/2024). 

Baca Juga

Adapun Ginting mengamankan tempat di babak delapan besar Indonesia Masters setelah mengalahkan wakil Malaysia Leong Jun Hao dua gim langsung 21-15, 21-17 di babak 16 besar.

Mengenai jalannya pertandingan, Ginting yang turun sebagai unggulan ketiga itu mengatakan ia banyak bermain dengan sabar dan konsisten demi mengumpulkan poin demi poin.

“Set pertama saya menguasai permainan, dan lawan sempat mengubah (pola permainan) di gim kedua. Jadi, saya lebih sabar dalam menjalani strategi-strategi saya, dan untungnya itu bisa berjalan dengan baik,” ungkap Ginting.

Lebih lanjut, kemenangan ini juga sekaligus menandai Ginting sebagai satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia di babak delapan besar turnamen BWF Super 500 ini.

Saat ditanya apakah ada tekanan tersendiri, Ginting mengaku hanya ingin fokus pada setiap pertandingan yang akan ia lakoni, mengingat semua pemain memiliki kesempatan yang sama.

“Balik lagi, memang semua pemain punya chance yang sama. Yang penting adalah bagaimana mempersiapkan diri sendiri, fokus untuk mengeluarkan semua kemampuan yang sudah dilatih, memperbaiki performa demi performa. Kemarin, hari ini, dan besok adalah kesempatan saya untuk melakukannya,” kata tunggal putra peringkat empat dunia itu.

Sejauh ini, terdapat empat wakil Indonesia di babak delapan besar Indonesia Masters 2024. Selain Ginting, ada tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Masih ada tiga ganda putra lainnya yang berlaga hari ini di 16 besar, yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement