Kamis 15 Feb 2024 16:35 WIB

Donnarumma Sebut Penampilan Babak Kedua Kunci Kemenangan PSG Atas Sociedad

PSg mencetak dua gol pada babak kedua dalam kemenangan 2-0 atas Sociedad.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
 Penjaga gawang Paris Saint Germain Gianluigi Donnarumma
Foto: EPA-EFE/TIAGO PETINGA
Penjaga gawang Paris Saint Germain Gianluigi Donnarumma

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kiper Paris Saint-Germain Gianluigi Donnarumma menilai kunci kemenangan 2-0 timnya dari Real Sociedad pada leg pertama 16 besar Liga Champions di Parc des Princes, Kamis WIB, adalah penampilan babak kedua yang sangat baik.

Hanya mencatatkan total empat tembakan dengan satu tembakan tepat sasaran pada babak pertama, PSG memasuki ruang ganti dengan misi tampil lebih baik pada babak kedua.

Baca Juga

Hasilnya, tim asuhan Luis Enrique itu tampil lebih ganas dengan 10 tembakan yang lima di antaranya tepat sasaran. dua gol tercipta melalui Kylian Mbappe pada menit 58 dan Bradley Barcola pada menit 70.

"Kami menjalani babak kedua dengan baik dan babak pertama yang sulit. Tim mengalami beberapa masalah, tapi itu normal,” kata Donnarumma dalam laman resmi klub itu, Kamis.

“Real Sociedad adalah tim bagus yang menekan dengan baik," imbuhnya.

donnarumma mengatakan meski menang, tugas Les Parisiens belum usai karena harus menjalani laga tandang leg kedua di Anoeta pada 6 Maret mendatang.

Kiper berusia 24 tahun itu menilai laga tandang di Anoeta sangat sulit. Namun jika seluruh penggawa tim menjaga konsentrasi sepanjang laga, maka kemenangan untuk menyempurnakan langkah ke perempat final bukan musthail bisa diraih.

“Ini belum selesai karena kami tahu pertandingan berikutnya akan sulit. Laga tandang melawan Real Sociedad akan sulit, tapi kami akan menjaga konsentrasi kami tetap maksimal. Tim bersatu dan itu penting, sangat penting,” kata dia.

Sebelum menjalani leg kedua itu, PSG akan menjalani tiga laga Liga Prancis dengan yang terdekat melawan Nantes di Stadion de la Beaujoire - Louis Fonteneau, Ahad pukul 03.00 dini hari WIB.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement