Rabu 28 Feb 2024 11:53 WIB

Bojan Nilai Permainan Persib Bandung Membaik dalam Kemenangan 3-0 Atas PSIS

Bojan Hodak menilai tim asuhannya seharusnya bisa meraih kemenangan lebih besar.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pesepak bola Persib Bandung Kakang Rudianto (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Septian David Maulana dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (27/2/2024). Persib Bandung mengalahklan PSIS Semarang skor 3-0. Persib membuka kemenangan lewat gol bunuh diri pemain PSIS Lucao di menit ke-15. Stefano Beltrame menambah keunggulan Persib lewat golnya di menit ke-38. David da Silva menutup kemenangan Maung Bandung lewat golnya di menit ke-65.
Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Pesepak bola Persib Bandung Kakang Rudianto (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Septian David Maulana dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (27/2/2024). Persib Bandung mengalahklan PSIS Semarang skor 3-0. Persib membuka kemenangan lewat gol bunuh diri pemain PSIS Lucao di menit ke-15. Stefano Beltrame menambah keunggulan Persib lewat golnya di menit ke-38. David da Silva menutup kemenangan Maung Bandung lewat golnya di menit ke-65.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persib Bandung meraih kemenangan gemilang dalam pertandingan melawan PSIS Semarang yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (27/2/2024). Maung Bandung menang 3-0 dalam pertandingan tersebut.

Pelatih Persib Bojan Hodak menilai tim asuhannya seharusnya bisa meraih kemenangan lebih dari itu. "Kami bermain dengan bagus, kami menang 3-0 dan kami bisa mendominasi permainan. Kami bisa menghasilkan beberapa gol lagi sebenarnya," kata Bojan usai pertandingan.

Baca Juga

Namun, mengingat lima laga sebelumnya berakhir tanpa kemenangan, dengan empat kali imbang secara beruntun dan sekali kalah, menurutnya itu hasil yang bagus untuk mengembalikan momentum mereka. Ia pun mengapresiasi skuad Maung Bandung yang telah mengamankan tiga poin pada laga kandang.

"Dua pertandingan sebelumnya, kami tampil bagus hanya 70 menit, tapi sekarang bermain 90 menit dan di dua laga terakhir pemain yang masuk dari bench tidak memberikan perbedaan. Kali ini mereka memberi perbedaan dan itu menjadi alasan kami bisa meraih kemenangan," ujarnya. 

Di sisi lain, ini menjadi kali pertama bagi Persib untuk kembali bermarkas di Stadion Si Jalak Harupat. Persib memakai kandangnya yang berlokasi di Soreang, Kabupaten Bandung itu, lantaran Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) tengah direnovasi. Si Jalak Harupat adalah stadion yang jarang dipakai Persib dalam beberapa musim terakhir. Terakhir kali mereka berkandang di sana adalah pada tahun 2020. 

"Stadion ini fantastis, saya harap mereka bisa terus memeliharanya dengan baik dan saya harap bisa kembali bermain di sini, karena atmosfernya juga bagus. Jadi terkadang ada keberuntungan juga, ada klub yang punya keberuntungan di stadion tertentu. Jadi itu saya harap kami bisa tetap bermain di sini dan memenangkan pertandingan di sini," ujar Bojan. 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement