Jumat 15 Mar 2024 18:36 WIB

Bertarung Sengit, Gregoria Harus Akui Keunggulan Akane di Perempat Final All England 2024

Gregoria diduga terganggu cahaya pada poin penting gim ketiga yang berujung kekalahan

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Gregoria Mariska Tunjung di French Open 2024
Foto: Dok Humas PBSI
Gregoria Mariska Tunjung di French Open 2024

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Langkah tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung harus terhenti di babak perempat final All England 2024. Melalui perjuangan cukup panjang dan sengit, Gregoria takluk dari wakil Jepang Akane Yamaguchi.

Dalam pertandingan yang berlangsung Jumat (15/3/2024) di Utilita Arena Birmingham Inggris, Gregoria kalah dengan skor 10-21, 22-20 dan 18-21 dalam waktu 62 menit.

Baca Juga

Gregoria sejatinya memulai gim satu dengan baik, unggul 2-0 hasil mendorong bola ke sudut belakang Akane. Namun setelah itu lawan mendapat 11 angka beruntun dan tertinggal 2-11. Ini semua karena kesalahan sendiri, shuttlecock tidak menyebrang, keluat, dan salah mengontrol shuttlecock.

Usai jeda, satu kesalahan Gregoria membuat Akane 12-2. Setelah itu Gregoria melaju 7-12, ini karena pukulannya lebih akurat. Akane kembali menjauh poin 15-7. Tiga angka beruntun diraih Gregoria 15-10. Namun lagi-lagi unforce error kembali menghantui Gregoria yang membuat lawan menyudahi gim ini 21-10.

Akane membuka poin di gim kedua. Gregoria membalas dengan sebuah smash 1-1. Setelah melakukan dua kesalahan 1-3 Gregoria membalas dengan empat poin cantik 5-3. Setelah terjadi angka sama 7-7, 8-8, 9-9, Gregoria mencapai interval 11-9.

Usai jeda langsung terjadi reli panjang akhirnya membuat Akane membuang bola keluar 12-9. Gregoria sempat menjauh 13-9. Akane memangkas jarak 12-13. Gregoria menjaga keunggulan 17-14, namun Akane membalikkan 18-17, 19-18, 20-18. Gregoria membuka asa 20-20, 21-20 akhirnya setelah smash keras Gregoria menuntaskan gim ini 22-20 dan memaksa gim ketiga.

Dua kesalahan Akane pada awal gim ketiga membuat Gregoria memimpin 2-0. Skor sempat ketat 2-2, 3-3, 3-4, 4-4, 5-4, 5-5, tapi permainan apik Gregoria membuatnya unggul 7-5. Keduanya terus susul menyusul poin dan Gregoria memimpin tipis 11-10 pada interval.

Akane menyamakan skor 11-11, Gregoria menambah poin 13-11. Reli panjang berujung kesalahan Akane, Gregoria melaju 15-12 namun berbalik ketinggalan 16-17 dan mendapat perawatan di kaki kanannya di semprot pereda nyeri. 

Tiga angka beruntun diraih Akane 16-19. Ia kemudian mencapai match point 20-17. Namun Gregoria tak menyerah dan menambah poin 18-20. Namun sepertinya ada gangguan cahaya dari tribun penonton yang mengganggunya. Namun wasit memutuskan poin bagi Akane dan menang 21-18.

Ini menjadi kekalahan ke 14 Gregoria dari 18 kali pertemuannya dengan Akane sekaligus memutus langkahnya di All England 2024.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement