Ahad 07 Apr 2024 15:00 WIB

Stadeo Gelar ‘Big Match Live Room’ dan ‘Fans Night’ Laga MU Vs Liverpool

Ada banyak activation dengan hadiah total Rp 10 juta.

Stadeo Gelar ‘Big Match Live Room’ dan ‘Fans Night’ Laga MU Vs Liverpool.
Stadeo Gelar ‘Big Match Live Room’ dan ‘Fans Night’ Laga MU Vs Liverpool.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United siap menjegal Liverpool memuncaki klasemen Liga Primer Inggris pada Ahad (7/4/2024) malam ini. Apakah MU bisa melakukannya? Sobat Republika bisa nimbrung diskusinya di Stadeo Big Match Live Room di link bawah ini.

 

‘’Stadeo bikin acara live room spesial yang akan membahas Manchester United melawan Liverpool di match EPL pada Minggu malam,’’ tulis Stadeo Indonesia di unggahan akun Instagram centang birunya.

Live room akan dimulai pukul 20.00 WIB dan dibawakan oleh Mochiunited bersama @garistengah_id dan @kofpli_indonesia. Dalam live room ini, Sobat Republika berkesempatan untuk meraih hadiah Rp 100.000 dengan cukup ikutan kuis.

Obrolan dipastikan akan menarik karena MU malam ini memiliki kesempatan untuk menjegal Liverpool memuncaki klasemen. Jika MU menang atau imbang, posisi klasemen tidak berubah dengan Liverpool tetap berada di posisi kedua.

Namun jika MU kalah, Liverpool akan langsung memuncaki klasemen dengan 73 poin. Sementara Arsenal turun ke posisi kedua (71 poin) dengan Manchester City menempel di urutan ketiga (70 poin). 

Fans Night

Sebelum nimbrung di live roomnya, Sobat Republika juga bisa ikut acara ‘Fans Night Manchester United dan Liverpool’ bareng Stadeo Indonesia. Acara akan digelar Brewerkz Senayan City, Jakarta Selatan, pada Minggu (7/4/2024) mulai pukul 19.30 WIB.

‘’Free entry,’’ tulisnya. ‘’Bakalan ada ngobrol seru seputar MU dan Liverpool bersama fans-fansnya. Ngga cuman itu, nantinya akan ada banyak activation dengan hadiah total Rp 10.000.000.’’

Jika tertarik datang ke acara Fans Night, Sobat Republika bisa langsung reservasi ke 𝟎𝟖𝟏𝟑-𝟖𝟎𝟐𝟔-𝟐𝟕𝟒𝟏 (Salma). Fans Night kali ini disponsori oleh BIONS by BNI Sekuritas, perusahaan yang bergerak di bidang pasar modal.

photo
Stadeo Indonesia gelar acara ‘Fans Night Manchester United dan Liverpool’. - (Instagram/Stadeo.id)

 

 

BIONS (BNI Sekuritas Innovative Online Trading System) merupakan aplikasi online trading dari BNI Sekuritas yang memberikan layanan multi investasi. BIONS by BNI Sekuritas memiliki produk beberapa instrumen investasi seperti saham, reksa dana, obligasi, EBA Ritel dan SBN.

‘’Buat lo yang mau mulai berinvestasi, bisa banget download BIONS dan pakai referral code ‘STADEO’. Sebanyak 50 orang pertama akan mendapatkan saldo EBA Ritel Rp 100.000. Tunggu apa lagi? Buruan download. Kepoin promo menarik yang sedang berjalan di promo.bions.id ya.’’

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement