Senin 29 Apr 2024 09:19 WIB

Pelatih Uzbekistan: Kami tak Gentar Hadapi Suporter Indonesia

Para pemainnya tidak akan terpengaruh dengan tekanan suporter Garuda Muda.

Suporter Timnas U-23 Indonesia memberikan dukungan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 melawan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.
Foto: Dok AFC
Suporter Timnas U-23 Indonesia memberikan dukungan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 melawan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Uzbekistan U-23 akan menghadapi Indonesia di babak semifinal Piala AFC U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB. Skuad muda Serigala Putih tidak hanya akan berhadapan dengan Timnas Indonesia U-23, tapi juga akan menghadapi supporter setia Garuda Muda. 

Pelatih Timnas Uzbekistan U-23, Timur Kapadze, mengaku tidak masalah ketika ditanya soal sebanyak 90 persen suporter akan datang mendukung timnas Indonesia pada laga lawan Uzbekistan. Kapadze memastikan para pemainnya tidak akan terpengaruh dengan tekanan suporter Garuda Muda. 

''Kita sudah melihat banyak suporter Indonesia di pertandingan-pertandingan sebelumnya,'' kata Kapadze, seperti dikutip dari Zamin.uz, jelang pertandingan pada Senin malam ini.

''Tapi, kami tidak takut akan hal itu. Fan kami juga ada di sini. Selain itu, orang-orang kami berdoa di depan layar,'' ujarnya. ''Jadi, itu tidak menjadi masalah seperti saat kami bermain melawan Indonesia di Asian Games.’’

Indonesia dan Uzbekistan pernah bertemu di babak 16 besar pertandingan cabang olahraga sepakbola putra Asian Games 2022. Laga berlangsung sengit sebelum Uzbekistan akhirnya menyudahi perlawanan Indonesia dengan skor 2-0 lewat babak tambahan waktu.

Kini Uzbekistan akan kembali menghadapi Indonesia dengan sejauh ini menorehkan catatan apik yakni satu-satunya tim yang belum pernah kebobolan. Serigala Muda besutan Timur Kapadzepun sangat produktif dengan mencetak 12 gol dari empat pertandingan.

Meskipun demikian, Timur tidak bisa menjamin apakah catatan apik itu akan berlanjut ketika menghadapi skuad Shin Tae Yong. ’’Setiap pertandingan di turnamen ini sulit dan rumit dengan caranya masing-masing. Apalagi pertemuan terakhir lawan Arab Saudi itu sangat rumit. Laga besok (lawan Indonesia) juga tidak akan mudah, tapi kami sudah siap dan ingin menang besok,’’ katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement