Ahad 19 May 2024 11:24 WIB

Erick Thohir: Alhamdulillah Oxford United Promosi ke Divisi Championship

Oxford United berhasil mengalahkan Bolton Wanderers 2-0 di Stadion Wembley.

Rep: Fitriyanto/ Red: Teguh Firmansyah
Salah satu pemilik Oxford United Erick Thohir
Foto: Istimewa
Salah satu pemilik Oxford United Erick Thohir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --- Erick Thohir salah satu pemilik Klub Oxford United mengucapkan syukur Alhamdulillah atas keberhasilan Oxford United berhasil promosi ke Divisi Championship Inggris 2024-2025. 

Kepastian Oxford United meraih tiket Divisi Championship atau Liga Kasta kedua setingkat di bawah English Premier League (EFL), setelah dalam final play off League One 2023-2024, Oxford United berhasil mengalahkan Bolton Wanderers 2-0 di Stadion Wembley, Sabtu malam, 18 Mei 2024. Ini penantian panjang Oxford selama 25 tahun untuk tampil ke Championship.

 

"Alhamdulillah, Oxford United memastikan tiket promosi ke Divisi Championship. Dua gol yang diciptakan Josh Murphy membawa Oxford menang 2-0 atas Bolton Wanderers dalam laga final playoff League One di Wembley Stadium, London semalam. Ini penantian panjang klub selama 25 tahun," ujar Erick Thohir.

 

Dengan kemenangan ini, Oxford United yang juga dimiliki oleh pengusaha Anindya Bakrie ini berhak promosi ke Divisi Championship musim 2024-2025.

 

Sebelumnya dua tim yang berhak promosi otomatis adalah Portsmouth sebagai juara League One 2023-2024 dan Derby County sebagai runner up.

 

Satu tiket tersisa, diperebutkan peringkat tiga sampai enam di babak play off. Di semifinal play off, Oxford United menyisihkan Peterborough dengan aggregate 2-1. Di semifinal pertama, Oxford menang 1-0 dan imbang 1-1 di semifinal play off kedua. 

 

Sepak bola Indonesia bisa dibilang sedang bersinar. Selain Timnas Indonesia yang mampu tampil baik dengan menorehkan sejumlah sejarah, serta peringkat FIFA Timnas Indonesia terus meningkat. Klub yang dimiliki orang Indonesia juga terus meraih prestasi. Sebelumnya Klub Como 1907 yang dimiliki keluarga Djarum promosi ke Seri-A Liga Italia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement