Rabu 13 Oct 2010 09:09 WIB

Asyik...! Anak-anak Rembang Dapat 'Beasiswa' Sekolah Sepakbola di Argentina

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, REMBANG--Duta Besar Argentina untuk Indonesia, Javier Augusto Sanz de Urquiza, mengatakan, akan memberikan kesempatan kepada anak-anak berasal dari Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, untuk belajar teknik sepak bola di negaranya. "Kami akan jalin kerja sama sebagaimana Provinsi Nangroe Aceh Darussalam telah bekerjasama dengan Paraguay dalam bidang persebakbolaan, kami dengan Kabupaten Rembang," katanya di Rembang, Selasa (12/10) malam.

Dia mengatakan akan mengomunikasikan dengan otoritas olahraga itu di Argentina terkait dengan kemungkinan membuka sekolah sepakbola di Rembang. "Kerja sama ini bisa dimanfaatkan sebagai sarana menimba ilmu bagi anak-anak Rembang dan Indonesia," katanya usai menghadiri acara "Gathering of Launching PSIR" di pendopo pemkab setempat.

Pihaknya berkeinginan menghadirkan pelatih berkualitas dari negaranya untuk menangani beberapa tim di Indonesia. "Sejak era Charlos Richardo yang pernah melatih di Indonesia, sejak itu pula belum ada lagi pelatih berkualitas asal Argentina yang melatih tim di Indonesia," katanya.

Namun, kata dia, ada dua pelatih masing-masing dari Kalimantan dan Sumatera yang pernah mengenyam 'coaching' teknik selama lima belas hari di Argentina. Ia berharap, bisa kembali menjalin kerja sama dengan Indonesia, dalam hal ini Kabupaten Rembang.

Bupati Rembang, Mochamad Salim, menyatakan, berterima kasih atas kesempatan yang ditawarkan Javier yang bertugas di Indonesia itu sejak Agustus 2007. "Setelah ini, kami akan segera mengomunikasikannya dengan pihak-pihak terkait agar segera menyiapkan segala sesuatunya, termasuk melakukan seleksi terhadap anak-anak berbakat untuk dikirim ke Argentina," katanya.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement