Jumat 22 Oct 2010 07:22 WIB

SM Britama Tekuk Bima Sakti Nikko Steel

Rep: israr/ Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Satria Muda Britama melanjutkan tren kemenangan dengan menundukkan dalam lanjutan Seri I National Basketball League (NBL) Indonesia. Setelah menjinakkan Muba Hangtuah IM Sumsel, SM Britama menundukkan tim kuda hitam, Bima Sakti Nikko Steel 74-44, di DBL Arena, Surabaya, Kamis (21/10) malam.

Meski menang dengan selisih cukup jauh, SM Britama mendapatkan perlawanan ketat di dua kuarter awal laga. “ Permainan lepas Bima Sakti sempat menyulitkan kami. Namun kami bisa kembali di dua kuarter akhir. Kemenangan ini membuat kami percaya diri menghadapi Garuda Flexi,” kata Pelatih SM Britama, Fictor 'Ito' Gideon Roring.

Ito langsung menurunkan empat pemain senior: Rony Gunawan, Wellyanson Situmorang, Amin Prihantono dan Faisal J Ahmad ditambah satu pemain muda yaitu Vamiga Michel. Tembakan tiga angka Amin menjadi pembuka skor SM Britama di game ini. Tim yang bermarkas di Kelapa Gading ini langsung melejit 10-2 sebelum akhirnya menutup kuarter pertama menjadi 28-17.

Ito merotasi pemain di kuarter kedua. Akibatnya buruk. SM Britama gagal mempertahankan ritme permainan. Sejumlah turn over dibuat oleh para pemain yang selama ini tidak begitu lama bermain di lapangan.

Bahkan ketika Ito kembali memasukkan pemain-pemain kunci, mereka tetap gagal mengembalikan irama permainan. Bima Sakti yang dipoles Eddy Santoso menekan dengan permainan cepat. Meski hanya mencetak 10 angka, Bima Sakti hanya kemasukan dua poin di kuarter ini lewat tembakan Welly. SM Britama masih unggul 37-30 di half time.

Waktu istirahat digunakan Ito untuk melakukan konsolidasi. Ia kembali menurunkan formasi starter di kuarter ketiga. Permainan agresif dan defense ketat SM Britama membuat Bima Sakti tidak berkutik dengan kemasukan 17 poin dan kembali memasukkan 10 poin.

Kuarter akhir menjadi parade ketangguhan SM Britama atas Bima Sakti. Faisal Ahmad dan kawan-kawan membuat 27 poin dan hanya kemasukan 7 poin.

Amin mencetak angka tertinggi. Shooter kelahiran Wonosobo ini membuat 16 angka, 12 diantaranya lewat tembakan tiga angka. Galang Gunawan menyusul dengan 15 angka. Sementara Faisal hanya mencetak sembilan poin namun membuat delapan assist dan lima steal.

Dari Bima Sakti, forward Bima Ardiansyah menjadi satu-satunya pemain yang menembus double digit dengan mengumpulkan 16 poin.

Hasil ini menempatkan SM Britama di posisi empat klasemen di bawah Pelita Jaya Esia, Dell Aspac dan Nuvo CLS Knight. SM Britama mengumpulkan nilai enam dari empat game. Sementara Bima Sakti tepat berada di bawah SM Britama dengan nilai lima juga dari empat game.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement