Rabu 01 Dec 2010 02:53 WIB

Dua Ribu Personel Polda Metro Jaya Amankan Piala AFF

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) mengerahkan 2.000 personil untuk mengamankan kompetisi sepakbola Piala Suzuki 'ASEAN Football Federation' (AFF) yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Selatan, pada 1 hingga 29 Desember mendatang.

"Kita sudah siapkan pengamanan dari kepolisian yang akan dibantu pengamanan dalam PSSI," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Pol. Boy Rafli Amar di Jakarta, Selasa (30/11).

Boy mengatakan ribuan personil Polda Metro Jaya itu akan melakukan pengamanan mulai dari ring satu hingga tiga yang berada di sekitar dalam maupun pintu masuk stadion. Selain mengerahkan ribuan personil, Polda Metro Jaya juga menyiapkan kendaraan taktis sesuai standar prosedur operasional untuk antisipasi.

Meski menyiapkan kendaraan taktis, perwira menengah kepolisian itu, menyatakan pihaknya optimisi pertandingan tidak akan mendapatkan gangguan dari suporter pendukung. "Karena ini pertandingan internasional antarnegara, kecil kemungkinan terjadi kerusuhan," ujar Boy.

 

Boy meyakinkan suporter sepakbola tim nasional (timnas) berbeda dengan pendukung tim di kompetisi liga yang kerap melakukan keributan hingga mengganggu arus lalulintas maupun jalannya pertandingan. Pasalnya suporter sepakbola antarnegara bertaraf internasional akan kondusif dan mendukung negaranya secara murni.

Sebelumnya, Indonesia akan menjadi tuan rumah saat turnamen sepakbola Piala Suzuki AFF dengan pertandingan pembuka Thailand melawan Laos di Stadion Gelor Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (1/12) pukul 17.00 WIB. Selanjutnya, Indonesia menghadapi Malaysia di tempat dan hari yang sama pada pukul 19.30 WIB.

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement