Jumat 03 Dec 2010 00:19 WIB

Chris John 'Lepas' dari Mitra Latih Tanding

Chris John
Chris John

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG--Pemegang gelar Super Champions kelas bulu WBA, Chris John, sudah 'lepas' atau tidak berlatih lagi dengan mitra tanding menjelang pertarungannya melawan petinju Argentina, Fernando Saucedo, di lapangan tenis indoor Senayan Jakarta, Minggu (5/12).

Istri Chris John, Anna Maria Megawati yang saat ini berada di Jakarta ketika dihubungi dari Semarang, Kamis (2/12), mengatakan latihan yang dijalani suaminya sudah tidak lagi yang berat-berat dan sekarang ini sudah memasuki tahapan persiapan karena pertarungan tinggal empat hari lagi.

"Saya lihat latihannya tidak yang aneh-aneh termasuk sudah tidak lagi dengan 'sparring partner'. Dia hanya berlatih untuk menjaga kondisi tubuh, seperti peregangan otot, pokoknya latihan sekarang sifatnya santai dan hanya menjaga mental bertanding saja," katanya.

Ketika ditanya soal berat badan, mantan atlet wushu Jawa Tengah tersebut, mengatakan sudah masuk ke berat ideal di kelasnya, yaitu bulu (57,1 kilogram). "Semuanya sudah bagus dan sudah siap untuk bertarung melawan petinju Argentina tersebut," kata ibu dua orang putri (Maria Luna Ferisha dan Maria Rosa Christiani) tersebut.

Kedatangan Anna Maria Megawati ke Jakarta selain untuk memberikan dukungan langsung kepada suaminya yang akan bertarung untuk mempertahankan gelarnya yang ke-13 kali setelah merebutnya dari tangan petinju Kolombia, Oscar Leon di Bali, Oktober 2003, juga untuk membuka stand yang memajangkan 'merchandise' saat pertarungan mendatang.

Ketika ditanya soal apakah suaminya sudah menandatangani kontrak pertarungan melawan petinju Argentina tersebut, dia mengatakan, kalau itu urusannya manajemen. "Saya hanya berharap semuanya berjalan dengan baik," katanya menegaskan.

Menyinggung apa yang diharapkan saat suaminya bertarung di atas ring, dia mengatakan, tentunya dirinya dan keluarga berharap Chris John bisa memenangkan pertarungan tersebut. Apalagi, kata dia, pertarungan melawan Saucedo itu dilangsungkan di Indonesia sehingga bakal mendapat dukungan penuh dari pecinta tinju di Tanah Air serta keluarganya. "Kami berharap Chris John bisa membawa kembali sabuk gelar Super Champions itu kembali," katanya.

Pertarungan melawan petinju dengan julukan El Vasco ini merupakan yang ke-13 kali bagi Chris John dalam rangka untuk mempertahankan gelarnya. Sebanyak 12 kali pertarungan sebelumnya, lima di antaranya dilalui dengan pertarungan wajib atau 'mandatory fight' dan yang terakhir saat menang dengan angka atas petinju tuan rumah, Hiroyuki Enoki di Jepang, 24 Oktober 2008.

Kemudian tujuh lainnya melalui pertarungan pilihan atau 'choice' dan yang terakhir saat menang dengan angka mutlak atas petinju tuan rumah, Rocky Juarez di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, 19 September 2009.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement