Jumat 24 Dec 2010 06:32 WIB

Pemain Timnas Sebaiknya Diisolasi

IGK Manila
Foto: Dokumentasi
IGK Manila

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Laga final Piala AFF tinggal dua hari lagi. Tim Nasional Indonesia diharapkan bisa fokus berlatih dan tidak disibukkan oleh kegiatan lain.

Demikian disampaikan pengamat olah raga IGK Manila pada Republika, Kamis (23/12). "Pemain itu harus konsentrasi. Sebaiknya mereka diisolasi. Jangan diajak keluar," kata Manila menanggapi persiapan timnas.

Menurut dia, kondisi pemain saat final harus benar-benar prima secara fisik maupun psikis. Secara teknik, ia menilai pemain timnas sudah bagus. Tinggal bagaimana memompa semangat timnas saat tanding laga final leg pertama di Malaysia.

"Kalau terlalu sering disorot media, pemain bisa punya beban tersendiri. Padahal kita inginnya pemain tampil di Malaysia itu tidak ada beban," sambung dia.

"Timnas itu sudah bagus, pelatih Alfred Riedl sebaiknya jangan terlalu banyak diganggu dalam program pelatihannya," kata mantan ketua badan perwasitan sepak bola Indonesia ini.

Manila mengingatkan, Indonesia dalam Piala AFF belum teruji di luar kandang. Laga di Stadion Bukit Jalil adalah laga tandang pertama yang harus dimanfaatkan betul untuk menang.

"Kalau sudah menang di Malaysia, Indonesia sudah tenang," katanya. Ia menambahkan, Indonesia agar belajar dari laga semi final Vietnam-Malaysia. Ketika Vietnam digebuk 2-0 di Bukit Jalil, sangat sukar bagi Vietnam membalas kekalahan itu di kandang Vietnam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement