Senin 27 Dec 2010 10:44 WIB

Malaysia Tawarkan Jadi Tuan Rumah Leg Kedua

Suporter Indonesia menduduki Stadion GBK saat mengantre tiket
Foto: Antara
Suporter Indonesia menduduki Stadion GBK saat mengantre tiket

REPUBLIKA.CO.ID, SELANGOR-Pihak Malaysia menawarkan diri menjadi tuan rumah pertandingan leg kedua final Piala AFF 2010. Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), lewat Wakil Sekjen Ahmad Fuad Bin Daud mengatakan,”Kami siap menjadi tuan rumah final leg kedua. Tidak ada masalah dengan stadion karena semuanya baik."

Final leg kedua seharusnya digelar di SUGBK pada Rabu (29/12). Namun, skenario tersebut terancam berantakan karena sikap anarkis suporter yang gagal mendapatkan tiket, Ahad (26/12). Suporter memenuhi SUGBK dan merusak infrastruktur dan rumput lapangan.

Ahmad Fuad menambahkan, FAM harus menunggu sikap PSSI dan AFF. Sebab, komunikasi intensif saat ini belum dilakukan. "Semua harus dilakukan secara cepat karena waktunya pendek," kata dia.

Seandainya laga tersebut digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, FAM akan memberikan beberapa fasilitas khusus. Mereka akan menyiapkan tiket bagi suporter Merah Putih sesuai dengan kebutuhannya, lebih besar dari kuota final leg pertama sebesar 15 ribu.

”Semua aman di sini karena suporter tidak agresif. Kalau jadi bermain di sini, kuota tiket untuk suporter Indonesia akan dimaksimalkan karena status mereka sebagai tuan rumah," janji dia.

 

sumber : Israr Itah
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement