Kamis 30 Dec 2010 04:46 WIB
Final Piala AAF 2010

Menkominfo Minta Timnas tak Emosional Lawan Malaysia

Rep: Prima Restri/ Red: Djibril Muhammad
Timnas Indonesia
Foto: antara
Timnas Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Terkait laga final Piala AFF kedua di Stadion Gelora Bung Karno, Menkominfo Tifatul Sembiring berharap pemain Indonesia meningkatkan semangat bertandingnyanya.''Bola itu bundar, Indonesia masih berpeluang, tapi semua tergantung kondisi psikologis,'' tuturnya saat Refleksi Akhir Tahun 2010 Kominfo di Jakarta, Rabu (29/12).

Tifatul berpesan agar pemain jangan sampai main kasar atau terpancing negative football. ''Dan penonton tidak usah menggunakan laser. Karena nanti kita akan dikecam dunia,'' tutur dia.

Soal kemenangan Tifatul memaparkan bahwa setiap tim bisa keok. Seperti Jerman yang diprediksi menang juga kalah saat Piala Dunia melawan Spanyol. "Tapi kalau pernah mengalahkan Malaysia 5-1, pertandingan nanti tidak usah banyak-banyak skornya 7-1 lah untuk Indonesia,'' seloroh dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement