Kamis 30 Dec 2010 04:53 WIB
Final Piala AFF 2010

Stadion Bung Karno Bergemuruh, Suporter Nyanyikan Lagu Perjuangan

Rep: Agung P Vazza/ Red: Stevy Maradona
Aksi pendukung Indonesia memerahkan Gelora Bung Karno
Foto: Antara
Aksi pendukung Indonesia memerahkan Gelora Bung Karno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Hanya ada satu warna dominan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (29/12), yaitu merah. Masih dua jam dari jadwal pertandingan final Piala AFF leg kedua antara Indonesia-Malaysia, nyaris seluruh kursi di dalam stadion bersejarah ini sudah terisi dan berwarna merah.

Seluruh suporter yang datang ke stadion memberi dukungan dalam berbagai macam bentuk. Mulai dengan meniup terompet, membentangkan bendera, hingga melambai-lambaikan syal mereka untuk menyemangati Firman Utina dan rekan-rekannya.

Stadion pun bergemuruh ketika panitia pertandingan memutar lagu-lagu perjuangan yang mendirikan bulu kuduk. Lagu-lagu semacam Garuda Pancasila dan Maju Tak Gentar terus berkumandang. Seluruh penonton pun menyanyikan lagu tersebut hingga menggelegar.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement