Jumat 07 Jan 2011 09:54 WIB

Ancelloti: Saya Masih Orang yang Tepat untuk Chelsea

Carlo Ancelotti
Foto: EPA
Carlo Ancelotti

REPUBLIKA.CO.ID, CHELSEA--Masa depan Carlo Ancelotti untuk tetap mengarsiteki Chelsea telah dipastikan pemilik klub, Roman Abramovich. Namun timnya ternyata gagal meningkatkan prestasi dalam beberapa pertandingan terkini.

Tapi Ancelotti masih yakin terus bertahan, meski klub mengalami masa terburuk dalam 14 tahun terakhir. "Ya saya akan terkejut, bila saya disingkirkan," jawab Ancelotti saat ditanya langsung apakah ia takut akan diusir oleh milyader Rusia yang sebelumnya secara halus ingin menyingkirkan pelatih itu di masa lalu.

"Tentu itu bukan keputusan saya. Saya harap saya dapat meneruskan pekerjaan ini karena saya ingin di sini dan saya punya hubungan baik dengan pemain dan klub," ungkapnya kepada harian The Telegraph, Kamis (6/1)

Ketika disinggung apakah ia orang yang tepat untuk terus menangani The Blues, Ancelotti, berkata "Jika kamu bertanya pada saya, apa yang bisa saya bilang,". Pernyataan itu dilontarkan terkait kekalahan 0-1 dari Wolverhampton Wanderers yang membuat Chelsea kini berada di posisi kelima dengan 10 poin dari 33 pertandingan tersisia.

"Saya dapat pastikan itu karena saya tahu benar tim ini, dan saya yakin, situasi ini akan berubah dan kita akan mampu berjuang untuk apa pun di musim ini," ujarnya.

"Kita harus terus berupaya merebut gelar. Memang ada celah besar, tapi yang terpenting adalah kembali memenangkan pertandingan dan bertarung setiap hari di tiap laga," ujarnya.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement