Jumat 14 Jan 2011 07:11 WIB
Liga Primer Indonesia

Tanggal 1 Maret, Deadline PSSI Selesaikan LPI

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Didi Purwadi
Nugraha Besoes
Foto: antara
Nugraha Besoes

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- FIFA mendesak PSSI segera menyelesaikan persoalan tentang Liga Primer Indonesia (LPI). Lembaga tertinggi sepak bola dunia itu memberi batas waktu kepada PSSI untuk menyelesaikannya paling lambat hingga 1 Maret mendatang.

''Kami akan berusaha secepat mungkin menyelesaikan permasalahan (LPI) ini,'' kata Sekretaris Jenderal PSSI, Nugraha Besoes, dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (13/1).

Sesuai statuta FIFA pasal 13, PSSI diberi kewenangan untuk menyelesaikan sendiri kekisruhan yang terjadi di ranah wilayahnya. FIFA mendesak PSSI segera menyelesaikan persoalan LPI sebelum Sidang Komite Eksekutif FIFA pada 1 Maret 2011.

PSSI pun telah bergerak cepat mengumpulkan data-data terkait kasus LPI. Organisasi pimpinan Nurdin Halid itu setidaknya sudah memiliki daftar orang-orang yang terlibat LPI. Jika tidak ada kendala, Nugraha berharap persoalan LPI ini sudah selesai pada akhir Januari.

''PSSI sudah harus memberi laporan sebelum tanggal deadline pada 1 Maret,'' kata Nugraha. ''Tindak lanjutnya terserah FIFA. Yang terpenting kami sudah melaporkan ke FIFA sebelum batas waktu tersebut.''

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement