Kamis 03 Mar 2011 15:35 WIB

Achsanul: Suasana Internal PSSI tak Kondusif

Kantor PSSI
Foto: Antara/Prasetyo Utomo
Kantor PSSI

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Achsanul Qosasih, anggota DPR RI yang juga pengurus PSSI, mengemukakan bahwa suasana internal di organisasi sepak bola nasional itu semakin tidak kondusif.

"Bagaimana mau dikatakan kondusif kalau kantor saja digembok dan para pengurus pun kesulitan untuk masuk," kata Achsanul dalam dialektika demokrasi bertema "Konflik PSSI: Peran Negara dan Statuta FIFA" di Gedung DPR/MPR, Jakarta, Kamis (3/3).

Achsanul mengemukakan banyak tugas pengurus yang terkendala karena pintu kantor PSSI dikunci. "Bagaimana mau membalas surat-surat dari AFF atau AFC dan bahkan surat dari FIFA kalau kantor digembok," katanya yang berharap konflik PSSI segera berakhir.

Pengamat sepak bola, Ari Junaidi, mengemukakan konflik PSSI juga bermuara ke DPR RI. "Dalam rapat Komisi X DPR dengan Ketua Umum PSSI Nurdin Halid, konflik terlihat jelas di situ. Hanya Utut Adianto (PDIP) yang bisa objektif," katanya.

Ari mengatakan PSSI sangat mendesak untuk dibenahi. "Bagaimana mungkin setiap kompetisi sepak bola yang diselenggarakan PSSI itu hampir selalu ada perpanjangan waktu beberapa menit dan ada tendangan penalti. Mengapa bisa begitu ya," katanya.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement