Rabu 09 Mar 2011 11:29 WIB

Muhammad Ali Kembali 'Naik Ring Tinju'

Joe Frazier saat meng-Ko Muhammad Ali dalam duel pada 1970
Foto: CBC.CA
Joe Frazier saat meng-Ko Muhammad Ali dalam duel pada 1970

REPUBLIKA.CO.ID,TUCSON - Muhammad Ali, petinju legendaris dunia, kembali 'naik ring tinju' untuk menghadapi musuh abadinya Joe Frazier. Keduanya tentunya tidak benar-benar baku hantam, melainkan mereka bertemu untuk mengenangkan pertemuan sejarah mereka sekitar 40 tahun silam.

Pada peringatan 40 tahun pertarungan bersejarah Ali-Frazier, Muhammad Ali berkunjung ke markas latihan bisbol pada Selasa (8/3). Dia mendapat sambutan hangat. Sedangkan, Joe Frazier terkenang dengan pertarungan besar yang dimenanginya saat itu.

Frazier menang angka dalam laga 15 ronde atas Ali di Madison Square Garden sehingga tetap berhak atas sabuk juara dunia pada pertarungan pertama dari tiga yang dilakoni mereka. Ali memenangi pertarungan 1974 di New York dan 1975 di Manila.

Pertarungan Ali-Frazier itu diadakan sebelum adanya tivi kabel sehingga pertandingan hanya dapat diketahui melalui radio. Telepon tanpa kabel serta internet saat itu masih merupakan fantasi.

Frazier (67) menyatakan pertarungan dan kemenangannya atas Ali merupakan terbesar dalam kariernya. Ali ketika itu mengatakan Frazier bukan petinju besar sampai akhirnya ia membuktikannya di atas ring.

"Ia berulang kali mengatakan di mana pun betapa hebatnya ia dan betapa kuatnya dia," kata Frazier, "Akhirnya ia saya diamkan. Ia saya kalahkan. Ia mengatakan ia Tuhan. Saya katakan "Tuhan, kamu berada di tempat salah malam ini."

Ali, kini berusia 69 tahun dan menderita sakit Parkinson, kehilangan gelar kelas berat pada 1967 karena menolak masuk angkatan bersenjata AS sebagai ungkapan anti perang. Namun, jalan tersebut justru membuatnya menjadi legenda olahraga di seantero dunia.

Dengan didampingi istrinya Lonnie, Ali kemarin ke lapangan dalam acara pengumpulan dana "Athletes for Hope Foundation" untuk White Sox. Para pemain beruntung bertemu dengan pemain legendaris itu dan berfoto bersama dengannya.

"Amat membanggakan bertemu dengan dia," kata pemain White Sox, Paul Konerko, yang lahir lima bulan setelah pertarungan ketiga Ali-Frazier. "Ia merupakan salah satu orang paling dikenal di planet ini. Kami merupakan figur publik dan banyak orang yang mengetahui kami. Tapi, Ali diketahui orang dimana-mana. Rasanya seperti bertemu dengan presiden.''

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement