Kamis 02 Jun 2011 17:27 WIB

Cemburu kepada Pemain, Ofisial PSM Tuntut Bonus ke LPI

REPUBLIKA.CO.ID,Bonus kemenangan yang didapatkan oleh seluruh pemain PSM Makassar dari konsorsium Liga Primer Indonesia (LPI) membuat ofisial tim Ayam Jantan Dari Timur tersebut cemburu. Mereka juga menuntut untuk mendapatkan bonus karena juga ikut berjasa membantu PSM.

Seperti yang dilansir oleh Tribun Timur, salah satu ofisial tim yang ikut mendampingi skuad PSM baik kandang maupun tandang menyatakan bahwa mereka seharusnya juga mendapatkan bonus karena menjadi bagian dari tim.

"Soal berapa nilai bonusnya, bukan masalah. Yang penting ada sebagai bentuk penghargaan kepada kami. Kami ini adalah bagian dari tim dan mseki kecil, kami juga berkontribusi. Kami memang tidak ikut bermain, tapi tanpa kami tim juga belum tentu seperti sekarang. Tentu ini tergantung kebijakan pimpinan dan manajemen," ujar sumber Tribun Timur tersebut.

Seperti yang diketahui, skuad PSM mendapatkan bonus kemenangan pada akhir bulan Mei lalu. Tetapi sampai saat ini jumlah bonus yang diterima skuad PSM masih belum sepenuhnya, PSM baru mendapat bonus untuk tujuh kemenangan dari sepuluh kemenangan yang mereka raih sepanjang putaran pertama LPI. Bahkan para pemain PSM dikabarkan telah menuntut konsorsiun untuk segera membayar sisa bonus mereka.

sumber : goal.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement