Rabu 15 Jun 2011 18:44 WIB

Scholes: Era Kejayaan MU Sudah Berakhir

Paul Scholes
Foto: AP
Paul Scholes

REPUBLIKA.CO.ID,LONDON - Paul Scholes menyatakan keputusan pensiunnya tahun ini sekaligus menjadi tanda berakhirnya era kejayaan Manchester United. Schole, yang kini gabung dalam staf pelatih MU, mengatakan klubnya harus kerja dari awal lagi untuk mengalahkan dominasi Barcelona.

''Era ini benar-benar sudah berakhir. Phil Neville dan Nicky Butt sudah lebih dulu pergi beberapa tahun lalu. Gary (Neville) juga berhenti tahun ini,'' kata Scholes. ''Becks (David Beckham) juga sudah lama pergi. Jadi, era kejayaan ini akan berakhir. Tidak ada lagi yang bisa dipertahankan.''

Tetapi, kata Scholes, masih ada Ryan Giggs yang menjadi sisa kejayaan MU ketika pelatih Sir Alex Ferguson mulai merintisnya pertama kali pada 1986. Sebuah era yang berhasil mempersembahkan 19 gelar Liga Primer Inggris. The Red Devils, julukan Manchester United, juga memiliki pemain-pemain muda berbakat.

Scholes sebenarnya memiliki impian meraih gelar Liga Champions untuk terakhir kali sebelum memutuskan pensiun. Tapi, menghadapi Barcelona di partai final lalu memberi pelajaran bahwa level permainan Manchester United masih berada di bawah klub Catalan tersebut.

''Itu memberi pelajaran bagi manajer dan pemain bahwa mereka harus mencapai level tersebut jika ingin menjadi tim terbaik di Eropa,'' katanya.

sumber : www.tribalfootball.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement