Kamis 16 Jun 2011 08:18 WIB

Fabregas Masih Setia dengan Arsenal?

Rep: ratna puspita/ Red: taufik rachman
Cesc Fabregas
Foto: AP/Scott Heppell
Cesc Fabregas

REPUBLIKA.CO.ID,LONDON – Cesc Fabregas menegaskan dirinya tidak akan memaksa Arsenal memenuhi mimpinya untuk bergabung dengan Barcelona. Gelandang tim nasional Spanyol itu menyatakan, tidak akan mengajukan permintaan transfer ke Barcelona.

"Barcelona adalah tim terbaik di dunia dan bergabung dengan mereka akan menjamin saya meraih titel. Tapi, saya berutang pada Arsenal,” ujar dia, seperti dilansir ESPN Star, Kamis (16/6).

Kapten Arsenal itu sudah diincar oleh klub masa kecilnya itu sejak tahun lalu. Produk jebolan Akademi Barcelona itu juga tidak pernah menyembunyikan rahasia dirinya sangat ingin memperkuat La Blaugrana.

Fabregas mengatakan, dirinya sudah memimpikan memperkuat Barcelona sejak usia 11 tahun. Tapi, dia mengatakan, saat ini dirinya merupakan pemain Arsenal dan bahagia menghabiskan delapan tahun di bawah kepelatihan Arsene Wenger.

“Saya tidak akan mengucapkan satu katapun yang akan menghancurkan semua hal yang sudah saya lakukan selama delapan tahun di sini,” kata dia.

Pesepak bola berusia 24 tahun itu juga tidak ingin berspekulasi mengenai masa depannya. Ia memilih menyerahkan keputusan soal masa depannya kepada Wenger. Keputusan untuk hengkang bukanlah sesuatu yang hanya diputuskan oleh pemain dan Wenger memiliki hak untuk membuat keputusan.

Wenger sudah menyatakan tidak akan menjual Fabregas. Tapi, Fabregas mengatakan, belum mengetahui keputusan pelatih asal Prancis itu. “Saya tidak tahu apakah dia akan menjual saya atau tidak. Saya belum bicara dengannya mengenai hal itu,” kata dia.

Fabregas sudah memperkuat the Gunners dalam 300 laga. Ia hanya memenangi Piala FA pada 2005 lalu sejak bergabung dengan the Gunners pada usia 16 tahun itu. Pemain yang memenangi Piala Eropa 2008 dan Piala dunia 2010 bersama Spanyol mengaku frustrasi atas kegagalan Arsenal meraih satu trofi pun dalam enam tahun terakhir.

Musim lalu, Arsenal berpeluang mendaratkan empat gelar. Sayangnya, the Gunners menderita kekalahan 1-2 dari Birmingham di laga final Piala Carling. Kekalahan itu membuat performa Arsenal menjadi antiklimaks.

Pasukan Wenger dijegal Manchester United (MU) pada Piala FA. Lalu, the Gunners menyerah dari Barcelona pada perempat final Liga Champions dan hanya finis di urutan empat klasemen akhir Liga Primer.

Tapi, Fabregas tetap yakin, Arsenal akan segera mengakhiri puasa gelar tersebut. "Kami punya tim yang bagus dan pelatih andal serta fans paling luar biasa di Eropa. Dengan itu, saya yakin kami bisa membuat kemajuan dan memenangi trofi suatu hari nanti,” kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement