Kamis 01 Sep 2011 16:16 WIB

Lawan Tuan Rumah Iran, Indonesia Dibekali Sarung Tangan

Firman Utina (dua kiri) saat memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF 2010
Foto: Antara/Andika Wahyu
Firman Utina (dua kiri) saat memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF 2010

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Hujan dalam beberapa hari terakhir ini terus mengguyur ibukota Iran, Teheran, menjelang laga Grup E pra-Piala Dunia 2014 antara Iran lawan Indonesia. Kondisi cuaca Kota Teheran pun akhirnya sudah mulai dingin dengan suhu berkisar antara 15-16 derajat Celcius.

''Karena itu, manajamen timnas mengantisipasi dengan menyiapkan bekal sarung tangan bagi para pemain untuk mengantisipasi anjloknya suhu saat laga digelar pada Jumat (2/9) nanti,'' tulis Antara mengutip penyataan dari Humas Timnas.

Seperti diakui kapten Firman Utina, cuaca dingin menjadi 'musuh tak nyata' bagi pemain Indonesia. Dia mengaku tidak gentar ketika pelatih timnas Iran, Carlos Queiroz, meminta suporter Iran datang langsung ke stadion untuk memberikan dukungan kepada timnas kesayangan mereka.

"Masalah suporter Iran tidak kami khawatirkan,'' katanya. "Justru yang kami khawatirkan adalah cuaca dingin karena bias mempersulit pernafasan. Terlebih, kami belum terbiasa bermain dengan cuaca yang dingin."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement