Senin 17 Oct 2011 20:00 WIB

Komdis PSSI Siap Jatuhkan Sanksi untuk Irfan Bachdim

Rep: Abdullah Sammy/ Red: Djibril Muhammad
Irfan Bachdim
Irfan Bachdim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Kasus indispliner penyerang timnas U-23 Irfan Bachdim kini sudah ditangani Komisi Disiplin (Komdis), PSSI. Ketua Komdis, Bernhart Limbong menegaskan pihaknya tidak segan-segan menjatuhkan sanksi pada Irfan.

"Kita akan persuasi dulu baru kemudian kita akan berikan keputusan. Yang jelas semua menyangkut statusnya di tim, itu urusan sepenuhnya Rahmad. Kami hanya akan memberikan sanksi di luar lapangan," katanya di Jakarta, Senin (17/10).

Secara lugas, Limbong menyatakan PSSI lebih memilih Rahmad dibanding Irfan. Tidak pelak nasib pemain yang jadi icon LPI tersebut berada di ujung tanduk.

"Kita lebih memilih mempertahankan RD dibanding Irfan. Ini sudah sangat jelas sikap kita," pungkasnya. Sikap Irfan sendiri membuat Limbong selaku penanggung jawab timnas, jadi ragu memilah pemain keturunan dan naturalisasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement